Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Imlek 2023: Sejarah Tahun Baru China, Arti, hingga Rangkaian Acara dan Maknanya

Inilah sejarah Tahun Baru China alias Imlek yang jatuh pada Minggu, 22 Januari 2023, termasuk rangkaian acara hingga maknanya.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Imlek 2023: Sejarah Tahun Baru China, Arti, hingga Rangkaian Acara dan Maknanya
freepik.com
Inilah sejarah Tahun Baru China alias Imlek yang jatuh pada Minggu, 22 Januari 2023, termasuk rangkaian acara hingga maknanya. 

Kegiatan ini dilakukan untuk menghilangkan keburukan dan menyambut keberuntungan tahun baru.

- Menyalakan Kembang Api

Kegiatan menyalakan kembang api dilakukan untuk mengusir roh jahat dan menyambut keberuntungan.

- Mengunjungi Kerabat dan Saudara

"Hal ini dilakukan dengan mengunjungi keluarga dan kerabat yang berdekatan untuk memberikan salam dan ucapan selamat Imlek," jelas alumnus S2 Universitas Diponegoro (Undip) ini.

Bila ingin mengucapkan Selamat Tahun Baru China alias Imlek, masyarakat bisa menggunakan ucapan Xin Nian Kuai Le (新年快乐).

Xin Nian Kuai Le yang dibaca sin nien khuai le berasal dari padanan kata 'Xin Nian' yang artinya tahun baru dan 'Kuai Le' yang berarti bahagia.

Berita Rekomendasi

Menurut Monika, baik Gong Xi Fa Cai maupun Xin Nian Kuai Le bisa menjadi ucapan selamat untuk perayaan Imlek alias Tahun Baru China.

"Ucapan ini biasa digunakan untuk mengucapkan selamat tahun baru dan berharap keberuntungan, kesejahteraan, dan kemakmuran di tahun baru," lanjut Monika.

Selain Gong Xi Fa Cai dan Xin Nian Kuai Le, masyarakat di Indonesia juga kerap mengucapkan 'kiong hi' saat Imlek.

Ia menjelaskan, ucapan 'kiong hi' adalah cara mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek dalam bahasa yang berbeda.

Kiong hi atau ada juga yang mengucapkan sin chun kiong hi merupakan ucapan Tahun Baru Imlek yang berasal dari dialek Hokkian.

"Arti Kiong Hi sama seperti Gongxi yaitu selamat, sedangkan Sin Chun Kiong Hi atau Xin Chun Gong Xi berarti selamat datang musim semi."

"Jadi tidak salah mengucapkan kiong hi saat Imlek," bebernya.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas