Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Soal Perawatan Kulit, Wanita Indonesia Cenderung Pilih Skincare yang Aman, Bukan Hasil Instan

Konsumen terutama generasi Z sudah mulai aware dengan pemilihan ingredients atau kandungan di dalam sebuah produk skincare. 

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Willem Jonata
zoom-in Soal Perawatan Kulit, Wanita Indonesia Cenderung Pilih Skincare yang Aman, Bukan Hasil Instan
Pexels
Ilustrasi perawatan kulit. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pesatnya perkembangan teknologi, membuat informasi semakin mudah diakses.

Kemudahan tersebut membuat informasi yang valid ataupun hoaks semakin sulit dibedakan.

Hal ini tidak terkecuali dengan informasi yang ada di industri kecantikan, apalagi banyaknya brand baru yang bermunculan dengan menawarkan berbagai macam klaim tanpa didukung data uji yang valid sehingga memunculkan fenomena “overclaim” yang dampaknya bisa berbahaya bagi kesehatan kulit.

Perawatan kulit seharusnya merupakan sebuah investasi jangka panjang yang dilakukan secara konsisten.

Penggunaan produk berkualitas dan manfaat yang diberikan sesuai dengan klaim yang telah melewati pengujian valid.

Survei tahun 2022 yang dilakukan Sociolla,  salah satu omni channel-retailer di Indonesia yang melibatkan 400 konsumennya, menunjukan hasil sebanyak 77 persen konsumen wanita Indonesia cenderung memilih produk yang mengedepankan kualitas serta keamanan produk.

Baca juga: Penting untuk Kesehatan Kulit, Dokter Ini Beberkan 5 Tips Pakai Skincare untuk Para Pria

Berita Rekomendasi

Praktisi bidang skincare, Margaretha Naomi mengatakan, hasil survei ini menunjukan wanita Indonesia yang menggunakan skincare bukan lagi mencari produk dengan hasil yang instan melainkan produk yang memiliki kualitas terbaik serta aman digunakan untuk kulit.

"Produk juga harus lolos label pengujian BPOM, halal dan telah teruji klinis dan transparan terhadap semua kandungan serta klaim yang diberikan menjadi pilihan," kata Margaretha Naomi  dalam keterangannya, Selasa (14/2/2023).

Ia melihat saat ini konsumen terutama generasi Z sudah mulai aware dengan pemilihan ingredients di dalam sebuah produk. 

Jadi untuk memberikan sebuah produk yang berkualitas, bukan hanya memberikan hasil yang efektif di kulit namun juga aman untuk digunakan sehari-hari,"  katanya Brand Manager Kaila ini.

Kaila memperkenalkan rangkaian produk skincare, melakukan rebranding dengan mengusung konsep baru yaitu Fun, Modern and Powerful yang didukung 3 pilar yaitu skininteligent ingredients, skinminimalism product dan real product’s claim.

Salah satu smart ingredients yang menjadi unggulan adalah X50 Pure White™ dengan konsep Drone Technology yang ada di dalam produk Kaila C-You on The Bright Side Brightening Serum. 

Drone Technology bekerja bagaikan drone yang mampu melihat sel kulit yang bermasalah dan bekerja tepat sasaran sehingga membantu kulit tampak terlihat lebih cerah, noda bekas jerawat dan flek hitam memudar.

"Sebagai brand lokal yang serius terhadap pengujian dan pengembangan produk dalam bidang kecantikan, menjawab permintaan konsumen dengan menghadirkan produk yang telah teruji klinis dan transparan terhadap semua kandungan serta klaim yang diberikan," katanya. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas