Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Perkuat Konsep Edukasi dan Konservasi, Taman Safari Bogor Lakukan Penyegaran Wahana Hiburan!

Taman Safari Bogor melakukan refresh atau penyegaran sejumlah wahana hiburan untuk menyambut peningkatan jumlah pengunjung di musim libur sekolah.

Editor: Brand Creative Writer
zoom-in Perkuat Konsep Edukasi dan Konservasi, Taman Safari Bogor Lakukan Penyegaran Wahana Hiburan!
Istimewa
Taman Safari Bogor melakukan refresh atau penyegaran sejumlah wahana hiburan untuk menyambut peningkatan jumlah pengunjung di musim libur sekolah. 

TRIBUNNEWS.COM - Memasuki Bulan Juli 2023, Taman Safari Bogor melakukan refresh atau penyegaran sejumlah wahana hiburan untuk menyambut peningkatan jumlah pengunjung di musim libur sekolah.

Per Juli 2023, show pertunjukkan Globe of Death (GOD) atau bola maut akhirnya ditutup dan akan diganti dengan pertunjukkan show bertema edukasi dan konservasi.

“GOD akan kami rebranding dan resfresh dengan wahana edukasi dengan tema utama konservasi.

Taman Safari Bogor sebagai lembaga konservasi satwa bertaraf Internasional tentunya ingin mengedepankan visi utama yakni mengajak wisatawan untuk lebih mencintai satwa,” ungkap General Manager (GM) Taman Safari Bogor, Emeraldo Parengkuan, Jumat (30/6/2023).

Emeraldo mengatakan, untuk Liburan Sekolah 2023 dan long weekend Idul Adha 2023, Taman Safari Bogor menyediakan paket khusus Safari Malam mulai 29 Juni sampai 1 Juli 2023.

“Tiket Safari Malam mulai Rp160 ribuan. Tiketnya bisa dipesan di loket masuk mulai pukul 16:00 WIB,” ungkapnya.

Saat ini, Taman Safari Bogor memiliki sedikitnya 5000 satwa dengan total 400-an spesies satwa. Kemudian, dilengkapi belasan wahana permainan yang bisa dinikmati gratis. Selain itu, juga ada water park yang pas dan cocok untuk healing bersama keluarga besar.

Berita Rekomendasi

Konsep wisata edukasi juga bisa dinikmati di Babby Zoo dan area reptil yang lokasinya berada di jantung Taman Safari Bogor.

Di area Babby Zoo dan area reptil ini, pengunjung bisa mengenal dan belajar mendalam mengenal satwa-satwa unik dari berbagai belahan penjuru dunia

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas