Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

7 Adab Ziarah Kubur Jelang Ramadhan yang Perlu Diperhatikan Sesuai Sunnah Rasul

Berikut adab melakukan ziarah kubur jelang Ramadhan 2024, dan anjurkan dengan tujuan mendoakan keluarga yang telah meninggal dunia sesuai sunnah.

Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Sri Juliati
zoom-in 7 Adab Ziarah Kubur Jelang Ramadhan yang Perlu Diperhatikan Sesuai Sunnah Rasul
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Warga melakukan ziarah ke makam keluarga mereka di Taman Pemakaman Umum Tanah Kusir, Jakarta - Berikut adab melakukan ziarah kubur jelang Ramadhan 2024, dan anjurkan dengan tujuan mendoakan keluarga yang telah meninggal dunia. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut adab melakukan ziarah kubur jelang Ramadhan 2024 sesuai sunnah Rasulullah SAW.

Setiap menjelang Ramadhan, umat Islam di Indonesia biasanya melaksanakan tradisi ziarah kubur ke makam keluarga.

Tradisi ziarah kubur jelang Ramadhan biasanya dilaksanakan secara rutin setiap tahunnya.

Ziarah kubur dianjurkan didalam Islam karena hal itu akan membuat jiwa kita semakin mengingat kematian dan bersiap-siap menghadapinya.

Selain itu ziarah kubur jelang Ramadhan dianjurkan dengan tujuan mendoakan keluarga yang telah meninggal dunia.

Adab Ziarah Kubur Jelang Ramadhan

Ada hikmah yang disyariatkan dalam melakukan ziarah kubur.

Selain untuk mengingat akhirat dan mendoakan keluarga yang telah meninggal, umat muslim sebaiknya mengetahui adab-adab saat berziarah ke pemakaman, mengutip laman resmi Muhammadiyah dan Pemprov Babel berikut ini.

1. Mengingat Tujuan Utama Berziarah

BERITA REKOMENDASI

Meluruskan niat dan tujuan ketika berziarah kubur adalah adab pertama yang harus dilakukan.

Niat adalah salah satu bagian terpenting dari segala perbuatan manusia.

Baca juga: Doa Ziarah Kubur Jelang Ramadhan 2024, Lengkap dengan Urutan Bacaan Tahlil Arab dan Latin

Suatu perbuatan dapat dinilai baik atau buruk bermula dari niatnya.

Oleh karena itu, niat ziarah kubur hanyalah untuk mendoakan ahli kubur dan sekaligus sebagai sarana kita untuk mengingat akhirat sebagaimana disebutkan sebelumnya.

Jangan sampai melakukan hal-hal yang dilarang seperti meminta-minta kepada ahli kubur atau menjadikannya wasilah kepada Allah SWT.

2. Mengucapkan Salam kepada Ahli Kubur Ketika Memasuki atau Keluar Area Pemakaman


Ucapkan salam ketika akan masuk ataupun keluar dari area pemakaman.

Hal itu dimaksudkan utnuk mendo'akan kebaikan serta memohon ampunan kepada Allah SWT bagi orang-orang mati dari kaum muslimin, agar mereka di bebaskan dari siksa kubur, dan di beri nikmat di dalam kubur.

عَنْ عَائِشَةَ رَضِيَ اللهُ عَنْهَا قَالَتْ: كُلَّمَا كَانَتْ لَيْلَتُهَا مِنْ رَسُولِ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَخْرُجُ آخِرَ اللَّيْلِ إِلَى الْبَقِيعِ, فَيَقُولُ: السَّلَامُ عَلَيْكُمْ دَارَ قَوْمٍ مُؤْمِنِينَ, وَأَتَاكُمْ مَا تُوعَدُونَ, غَدًا مُؤَجَّلُونَ, وَإِنَّا إِنْ شَاءَ اللهُ بِكُمْ لَاحِقُونَ , اللهُمَّ اغْفِرْ لِأَهْلِ بَقِيعِ الْغَرْقَدِ. [رواه مسلم]

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas