Sempat Ditentang Keluarga, Putri Ramadhani Suci Tri Mukti Kini Bisa Tampil di IFW 2024
Model Putri Ramadhani Suci Tri Mukti bisa mewujudkan mimpinya tampil di ajang fashion show besar. Ia tampil di Indonesia Fashion Week 2024.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Model Putri Ramadhani Suci Tri Mukti bisa mewujudkan mimpinya tampil di ajang fashion show besar.
Meski sempat ditentang keluarga, Putri kini bisa membuktikan diri dengan tampil di Indonesia Fashion Week 2024.
"Awalnya keluarga aku tidak mendukung aku menjadi model karena takut mengganggu kuliah aku," ucap Putri Ramadhanu Suci di JCC Senayan Jakarta Selatan, Rabu (27/3/2024).
"Tapi sekarang mereka sangat mendukung aku karena mereka liat aku nyaman dan kuliah aku juga lancar," kata Putri.
Putri tampak percaya diri berjalan menggunakan balutan busana rancangan Ian Adrian.
Baca juga: Anak Muda Pelembang Peduli Fashion, Outfit Simpel yang Berkelas jadi Pilihan
Ian sendiri pernah menerima Muri sebanyak 3 kali yaitu, Fashion show dikereta api, Fashion Show diLapas (model warga binaan) dan Fashion Show dipasar terapung Banjarmasin.
Dalam IFW 2024 ini, Ian Adrian menampilkan 11 karya terbarunya yang terinspirasi dari, IK (Ike) dalam bahasa Belanda atau aku dalam Bahasa Indonesia.
"Koleksi terbaru saya bergaya Avant Garde, didominasi kain sutra Sengkang berasal dari Sulawesi Selatan, dengan warna putih, cream," beber Ian
"Serta ornamen lain dari permainan kain itu sendiri yang menambah cantik tampilan busana ini," terusnya.
Ian Adrian menjelaskan bahwa dirinya menggunakan tekhnik jahit yang sangat halus dan cuting yang modern.