Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Tips Ala Melanie Putria untuk Pelari Pemula Saat Alami Sakit Pascaolahraga

Melanie Putria makin tergila-gila dengan olahraga lari jarak jauh atau marathon. Ia membagikan tips mengatasi sakit bagi pemula.

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Willem Jonata
zoom-in Tips Ala Melanie Putria untuk Pelari Pemula Saat Alami Sakit Pascaolahraga
Tribunnews.com/ Rina Ayu
Melanie Putria dalam kegiatan Talk on Women in Sports, sebuah ajang kolaborasi Road to Plaza Indonesia Wellness Festival x Dash Sports Forum yang digelar di Jakarta Rabu (10/7/2024). 

"Challenge awalnya adalah diragukan mampu (Menyelesaikan lari marathon) oleh teman-teman sendiri, namun justru itu yang menjadi semangat untuk bisa,” tutur perempuan berusia 42 tahun ini.

Melanie berharap, bisa bermanfaat bagi banyak orang lewat edukasi olahraga dalam laman media sosialnya.

Menurutnya, orang Indonesia banyak yang ingin menjalani hidup sehat tapi tidak tahu dari mana memulai tidak tahu ilmunya.

"Saya ingin mengedukasi lebih banyak lagi, kenikmatan ketika berlari kepada banyak orang. Saya tidak mau egosi menikmati ini sendiri, saya mau bagikan ke semua orang, agar memulai dan konsiten olahraga dan hidup sehat," ungkap dia.

Melanie pun ingin mengembangkan industri lari agar teman-teman makin termotivasi.

"Tolong tentukan tujuan untuk hidup sehat apa. Dengan porpose itu, kita jadi termotivasi terus dan konsisten menjalani hidup sehat," ujar Melanie.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas