Dorong Pengembangan Industri Kosmetik dalam Negeri, Indo Beauty Expo Kembali Digelar
Pameran kecantikan internasional Indo Beauty Expo bakal kembali diadakan pada 31 Juli-2 Agustus 2024 mendatang.
Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Wahyu Gilang Putranto
Perusahaan kosmetik tersebut hadir dari 12 negara, seperti China, Korea Selatan, Filipina, Malaysia, Singapura, Jepang, dan Selandia Baru.
Selain itu, untuk pertama kalinya pameran juga akan menghadirkan 30 perusahaan perintis (startup) dalam negeri.
Di mana akan memamerkan produk-produk kecantikan yang sesuai dengan permintaan potensi pasar domestik dan diharapkan dapat tembus pasar International.
Penyelenggara menargetkan 12.000 pengunjung hadir dalam tiga hari pameran.
Sebagai informasi, pameran ini akan menampilkan berbagai kategori produk dan peralatan di bidang kecantikan dan kesehatan.
Seperti brand skincare atau perawatan kulit, make up, parfum, peralatan perawatan rambut, spa dan wellness clinic, hingga konsultan impor dan penjualan.