Profil Cucun Ahmad Syamsurijal, Ketua Bidang Hukum dan Perundang-undangan DPP PKB 2019-2024
Inilah Profil Cucun Ahmad Syamsurijal, Ketua Bidang Hukum dan Perundang-undangan DPP PKB sekaligus ketua Fraksi PKB DPR RI.
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Whiesa Daniswara
Kini ia duduk di Komisi III DPR RI.
Sebelum aktif di PKB dan terpilih sebagai anggota DPR, Cucun memulai kiprah di Nahdlatul Ulama (NU) sejak 1998 di wilayah Solokan.
Ia kemudian dipercaya sebagai Bendahara Umum Pengurus Cabang NU Kabupaten Bandung (2004 - 2009), kemudian Ketua Pengurus Wilayah LPNU (2005-2010).
Keanggotaan PKB juga diemban di waktu hampir bersamaan.
Cucun menjadi Wakil Ketua Bendahara Umum PKB Kabupaten Bandung tahun 2005 - 2010, dan kemudian beranjak menjadi Ketua Dewan Pengurus Cabang PKB Kabupaten Bandung tahun 2010 - 2015.
Posisi bisnis saat ini yang dipegang Cucun antara lain Direktur PT GSM dan Manager Marketing PT HS.
Baca juga: Dua Parpol di Parlemen Disebut Bakal Gabung Koalisi Gerindra-PKB
Dilansir dpr.go.id dan kpu.go.id, berikut riwayat pendidikan, pekerjaan, dan organisasi Cucun Ahmad Syamsurijal.
Riwayat Pendidikan
- SD: MIN Sutam. Tahun: 1979 - 1985
- SMP: SMP II Ciparay. Tahun: 1985 - 1988
- SMA: SMA I Cipasung. Tahun: 1988 - 1991
- S1: Peradilan Agama, IAIC Tasikmalaya. Tahun: 1991 - 1996
- S2: Administrasi Publik, UNPAD Bandung. Tahun: 2016 - 2018
Riwayat Pekerjaan
- CV. HS Putri, Sebagai: Comanditer. Tahun: 1997 -
- PT. Ghaida Sugih Mulya, Sebagai: Direktur Utama. Tahun: -
- PT. Haji Saepudin, Sebagai: Manajer Pemasaran. Tahun: -
Riwayat Organisasi
- Fraksi PKB DPR RI, Sebagai: Ketua Fraksi. Tahun: 2017 - 2024
- Garda Bangsa, Sebagai: Ketua. Tahun: 2015 - 2019
- Fraksi PKB DPR RI, Sebagai: Sekretaris. Tahun: 2015 - 2017
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.