Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Rusdi Masse Mappasessu, Ketua DPP Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan Partai NasDem

Inilah profil Rusdi Masse Mappasessu yang merupakan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan.

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Sri Juliati
zoom-in Profil Rusdi Masse Mappasessu, Ketua DPP Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan Partai NasDem
Dpr.go.id
Politisi Partai NasDem Rusdi Masse Mappasessu. Dalam artikel mengulas tentang profil Rusdi Masse Mappasessu, Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah profil Rusdi Masse Mappasessu yang merupakan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem.

Dalam kepengurusan Partai NasDem, Rusdi Masse Mappasessu menjabat sebagai Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan periode 2019-2024.

Saat ini, Rusdi juga dipercaya menjadi anggota DPR RI dari Fraksi NasDem periode 2019-2024.

Ia berhasil lolos menjadi anggota DPR berdasarkan perolehan suara daerah pemilihan (Dapil) Sulawesi Selatan III.

Dikutip Nasdem.id, sebelumnya Rusdi pernah menjadi anggota DPRD Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap).

Ia juga pernah menjabat sebagai Bupati Sidrap selama dua periode.

Baca juga: Profil Djan Faridz, Politikus Partai PPP yang Merupakan Mantan Menteri di Era Presiden SBY

Profil Rusdi Masse Mappasessu

BERITA REKOMENDASI

Rusdi Masse Mappasessu lahir di Rappang, Sulawesi Selatan pada 3 Maret 1973.

Rusdi Masse Mappasessu kerap dipanggil dengan sebutan RMS.

Dikutip dari Dpr.go.id, Rusdi mengenyam pendidikan di SD 05 Rappang pada tahun 1981-1986.

Setelah lulus SD, Rusdi melanjutkan pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 01 Rappang tahun 1986-1989.

Rusdi menempuh pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA) di SMA KARYA 2 Ujung Padang pada tahun 1989-1992.


Semasa muda, Rusdi mencoba peruntungan ke Ibu Kota sebagai buruh dan sopir truk.

Ia merantau dari Sulawesi ke Jakarta.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas