PKS Pastikan Tetap Usung Anies Baswedan Capres 2024 Meski Kadernya, Ahmad Heryawan Tak Jadi Cawapres
PKS memastikan akan tetap mendukung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden Pilpres 2024 meski kadernya tak menjadi cawapres.
Penulis: Fersianus Waku
Editor: Dewi Agustina

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memastikan akan tetap mendukung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (capres) Pilpres 2024 meski kadernya tak menjadi cawapres.
Diketahui, PKS sebelumnya mendorong kadernya mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) sebagai cawapres.
Sementara Partai Demokrat, mendukung Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai cawapres Anies.
"Siapapun dia tidak harus kader PKS, PKS tetap akan dalam koalisi ini (bersama Demokrat dan NasDem)," kata Sohibul setelah menyatakan PKS mendukung Anies sebagai bakal capres 2024 di Gubug Makan Mang Engking Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin (30/1/2023).
Baca juga: PKS Serahkan Urusan Cawapres kepada Anies, Syaratnya Cawapres Harus Bisa Mendongkrak Kemenangan
Sohibul mengatakan pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada Anies soal cawapres pendampingnya.
Ia menegaskan semua partai politik (parpol) di rencana Koalisi Perubahan berhak untuk mengajukan kadernya sebagai cawapres.
"Tapi pada akhirnya pemilihannya itu diserahkan kepada capres," ujarnya.
Namun, Sohibul memberikan catatan bahwa cawapres Anies harus bisa mendongkrak kemenangan.
"Jelas dari awal kami mengatakan selama cawapres yang dipilih itu mendongkrak kemenangan," ungkapnya.
Adapun dalam kesempatan ini, Sohibul menyampaikan dukungan PKS ke Anies setelah bertemu Dewan Pimpinan Tingkat Pusat (DPTP) Majelis Syuro.
Kendati demikian, Sohibul menyatakan dukungan secara resmi akan disampaikan PKS pada 24 Februari mendatang.
"PKS akan menyampaikan eksplisit organisatoris untuk mendukung Bapak Anies Rasyid Baswedan pada Rapat Badan Majelis Syura PKS yang bersamaan dengan Rakernas DPP PKS pada 24 Februari 2024,” ungkapnya.
Baca juga: Perbedaan Drama Politik Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan Menuju Pilpres 2024, Berikut Rangkumannya
Sohibul menuturkan melalui dukungan tersebut persyaratan presidential threshold (PT) 20 persen sebagai syarat pencalonan presiden sudah terpenuhi.
"PKS konsisten menjadi bagian dari partai pendukung Anies Baswedan sehingga koalisi memenuhi presidential threshhold 20 persen," ujarnya.
Sohibul menyatakan dukungan ini didampingi Jubir PKS Muhammad Kholid, Jubir PKS Pipin Sopian, Ketua DPP Al Muzammil Yusuf.
Kemudian, Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, Kepala Bakomstra Herzaky Mahendra Putra, dan Sudirman Said selaku perwakilan Anies Baswedan di tim kecil rencana Koalisi Perubahan.
Sementara dari Partai NasDem yang dijadwalkan hadir yakni Ketua DPP Sugeng Suparwoto maupun Ketua DPP Willy Aditya berhalangan hadir.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.