Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PSI Putuskan Bakal Gabung ke Koalisi Besar KIB dan KIR di Pemilu 2024

PSI diinformasikan berencana gabung ke koalisi besar yang akan menggabungkan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya.

Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in PSI Putuskan Bakal Gabung ke Koalisi Besar KIB dan KIR di Pemilu 2024
Ist/Tribunnews.com
Logo PSI. Partai Solidaritas Indonesia (PSI) diinformasikan berencana gabung ke koalisi besar yang wacananya akan menggabungkan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) diinformasikan berencana gabung ke koalisi besar yang wacananya akan menggabungkan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR).

Langkah PSI itu diketahui Tribunnews.com berdasarkan undangan DPP PSI yang menyebutkan akan menginformasikan alasan bergabungnya partai berlogo bunga mawar putih ke koalisi besar.

"PSI memutuskan akan bergabung dengan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) + Koalisi Indonesia Raya (KIR). Apa yang mendasari keputusan ini? Apa langkah-langkah PSI selanjutnya?" Bunyi pesan undangan tersebut.

Kemudian diinformasikan bahwa PSI akan melakukan konferensi pers hari ini Rabu (5/4/2023) 12.00 WIB di Basecamp DPP PSI Jl Wahid Hasyim No 194, Jakarta Pusat.

Diinformasikan juga Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, Ketua Umum DPP PSI Giring Ganesha, dan sejumlah pengurus DPP akan hadir dalam kegiatan tersebut.

Adapun sebelumnya Partai Amanat Nasional (PAN) menyebut koalisi besar dari Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) masih terbuka lebar. Adapun nantinya nama bakal capres dan cawapres bisa dikompromikan.

Diketahui, koalisi besar KIB-KKIR bergulir seusai Presiden Jokowi bersilaturahmi bersama lima parpol di Kantor DPP PAN, Jakarta Selatan pada Minggu, (2/4/2023). Wali Kota Surakarta itu pun menyatakan koalisi besar dinilai sangat cocok.

BERITA TERKAIT

Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga menyampaikan bahwa peluang terbentuknya koalisi besar masih terbuka lebar. Apalagi, ada kesamaan pemikiran antara kelima parpol koalisi besar tersebut.

"Masih terbuka lebar karena dari hasil diskusi kemarin ada banyak persamaan pemikiran dan kepentingan dari 5 partai politik," ujar Viva saat dikonfirmasi, Selasa (4/4/2023).

Viva menuturkan bahwa nantinya figur calon presiden dan calon wakil presiden bisa dibicarakan bersama kelima parpol. Adapun figur itu harus memiliki popularitas dan peluang menang yang tinggi.

"Figur yang menjadi pasangan calon adalah hasil dari keputusan dan kompromi seluruh partai politik yang tentu memiliki acceptibilitas, popularitas, dan elektabilitas yang terukur dan memiliki peluang menang di pilpres," pungkasnya.

Baca juga: VIDEO Setuju Wacana Koalisi Besar Penggabungan KIB dan KKIR, Puan Maharani Beri Penjelasan

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut dua koalisi partai saat ini yakni Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang terdiri dari Golkar, PPP, dan PAN cocok dengan koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) yang terdiri dari Gerindra dan PKB.

Hal itu disampaikan Jokowi usai menghadiri acara Silaturahmi antara PAN dengan Presiden, di Kantor DPP, Jakarta Selatan, Minggu, (2/4/2023).

“Cocok,” kata Jokowi.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas