AHY Yakin Partai Demokrat Menang di Banten
AHY sendiri bertolak ke beberapa daerah, mulai dari Pandeglang hingga Lebak untuk safari politik di Banten
Editor: Erik S
TRIBUNNEWS.COM, LEBAK - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengunjungi kediaman Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Banten Iti Octavia Jayabaya di Kabupaten Lebak, Banten, Senin (17/4/2023).
Diketahui AHY sendiri bertolak ke beberapa daerah, mulai dari Pandeglang hingga Lebak untuk safari politik di Banten.
Baca juga: Soal Cawapres Anies Baswedan, PKS Nilai AHY dan Sandiaga Uno Punya Kelebihan
Saat datang di Lebak, AHY disambut meriah oleh ratusan kader Demokrat yang sudah menunggu kehadirannya.
Dalam lawatannya, AHY mengucapkan rasa terimakasih atas sambutan kader dan masyarakat yang hadir.
"Saya ucapkan terimakasih, kepada bapak ibu dan seluruh kader yang hadir di sini," katanya saat berada di Aula kediaman Ketua DPD Partai Demokrat Banten Iti Octavia Jayabaya, Senin (17/4/2023).
AHY juga menyebutkan, lawatannya merupakan untuk kedua kalinya ke Kabupaten Lebak.
"Saya teringat pada memori 2018, saya waktu itu pernah juga berkunjung ke Kabupaten Lebak," ujarnya.
Sebelum datang ke rumah Iti Octavia Jayabaya, AHY lebih dulu menyapa masyarakat di Kabupaten Pandeglang.
Baca juga: Pengamat Nilai Munculnya Nama Sandiaga dan Mahfud MD Bakal Rusak Rencana AHY Jadi Cawapres Anies
"Saya tadi juga menyapa masyarakat di Pandeglang dan ada beberapa agenda bersama masyarakat di sana," katanya.
Dirinya menambahkan, mengucapkan terimakasih banyak kepada seluruh kader yang hadir menyambutnya.
"Saya mengucapkan rasa terimakasih banyak, kehadiran semua kader dan masyarakat di sini," ucapnya.
Dari pantauan TribunBanten.com di lapangan ratusan kader memenuhi aula demi menyambut kedatangan AHY.
AHY Yakin Partai Demokrat Menang di Banten
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY melakukan safari politik di Banten pada Senin (17/4/2023).
Baca juga: Demokrat: Anies-AHY Paling Pas Sebagai Figur Perubahan
Dalam agenda safari politiknya, AHY bertolak kedua wilayah di Banten yakni Pandeglang dan Lebak.
Saat berada di kediaman Ketua DPD Partai Demokrat Banten, AHY mengatakan, Partai Demokrat memasang strategi kemenangan di Banten.
"Strategi seperti apa yang kami lakukan, tentunya kami akan memperkuat jaringan, yang ada di lapangan," katanya saat berada di rumah Ketua DPD Demokrat Banten Iti Octavia Jayabaya, Senin (17/4/2023).
Dalam kedatanganya ke Lebak, AHY mengungkapkan ingin meyakinkan masyarakat karena Pemilu 2024 sudah dekat.
"Saya ingin meyakinkan dalam waktu yang semakin sempit ini, kurang lebih 10 bulan saja menuju hingga tanggal Pencabulan, yaitu tanggal 14 Februari 2024," ujarnya.
Selain itu, AHY menyebutkan, kedatangannya ke Lebak dan Pandeglang ingin memastikan konsolidasi berjalan dengan baik.
"Kami struktur partai bisa terkonsolidasi secara efektif, tentunya panglimanya di Banten ada teh Iti Jayabaya, dan di masing-masing kabupaten/kota ada ketua DPC dan jajarannya," katanya.
Baca juga: Masih Tawarkan AHY, Demokrat Tolak Wacana Duet Anies Baswedan dan Mahfud MD di Pilpres 2024
AHY optimis, semua kader Demokrat pada Pemilu 2024 yang akan bisa meraup suara banyak dari masyarakat.
"Kami ingin meyakinkan, mesin partai berjalan secara efektif, sehingga pada tahapnya nanti memasuki masa kampanye, itu semua bisa bergerak secara simultan dan memenangkan suara rakyat," ujarnya.
Lebih lanjut AHY, menyampaikan ingin lebih mendekatkan diri dengan masyarakat untuk mendengarkan aspirasi secara langsung.
"Kami ingin memperbanyak pertemuan dengan masyarakat, karena bagaimanapun di era modern ini, ketika media sosial sangat penting, lalu percakapan di dalam forum juga penting, dan juga pertemuan langsung tatap muka dan dialog dengan masyarakat," ucapnya.
Artikel ini telah tayang di TribunBanten.com dengan judul Safari Politik ke Lebak, AHY dapat Sambutan Meriah: Yakin Partai Demokrat Menang di Banten