Rekam Jejak Positif, Relawan Bulatkan Suara Dukung Erick Thohir Jadi Cawapres di 2024
memberikan dukungannya kepada Menteri BUMN Erick Thohir untuk menjadi calon wakil presiden di Pilpres 2024 mendatang.
Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Wahyu Aji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pimpinan DPD Nusantara Untuk Jokowi (N4J) di seluruh provinsi di Indonesia, termasuk DPD di DKI Jakarta membulatkan suara memberikan dukungannya kepada Menteri BUMN Erick Thohir untuk menjadi calon wakil presiden di Pilpres 2024 mendatang.
"Senada dengan segenap rekan di DPD seluruh Indonesia, bahkan sampai ke DPC di kabupaten, DPD N4J DKI Jakarta menyatakan harapan dan dukungan sepenuhnya kepada Pak Erick Thohir, yang dari berbagai aspek merupakan sosok terbaik bagi kepemimpinan nasional setelah era Pak Jokowi," tegas Ketua DPD N4J DKI Jakarta, Togi Lingga kepada wartawan, Selasa (9/5/2023).
Relawan Jokowi ini menilai Erick merupakan figur yang menghadirkan kebijakan pro rakyat. Profesionalismenya dinilai telah mendongkrak elektabilitasnya untuk menjadi cawapres pada pemilu 2024.
Togi mengatakan Erick saat ini juga dipercaya memimpin PSSI dan banyak mendapat perhatian positif dari masyarakat.
Ditambah lagi lanjutnya, rekam jejak kepemimpinan Erick banyak membawa imbas positif tak hanya di level nasional tapi juga kancah internasional.
"Setiap kebijakan yang diluncurkan mampu menjadi solusi pemecahan persoalan di masyarakat. Lihat saja, dengan tangan dinginnya mayoritas BUMN menunjukkan perbaikan dan kemajuan signifikan," katanya.
Presiden Jokowi sendiri tak ragu mengatakan bahwa Erick Thohir adalah menteri andalannya.
Saat N4J menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas II) di Medan beberapa waktu lalu, Erick Thohir hadir secara langsung bahkan menyampaikan orasi, menjabarkan instruksi Presiden Joko Widodo kepada relawan.
Demikian pula ketika N4J menjadi pelopor konsolidasi berbagai unsur relawan, Erick Thohir juga memaparkan berbagai hal sekaligus menyampaikan apresiasi dalam posisinya sebagai Ketua Umum Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi - Ma'ruf Amin 2019.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.