Sekjen NasDem Ungkap Demokrat Sudah Komunikasikan Rencana Pertemuannya dengan Gerindra
Sekjen NasDem Hermawi Taslim menyebut Demokrat dipastikan sudah berkomunikasi dengan NasDem soal rencana pertemuannya dengan petinggi Gerindra.
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai NasDem Hermawi Taslim menyebut partai Demokrat dipastikan sudah berkomunikasi dengan NasDem soal rencana pertemuannya dengan petinggi Gerindra.
Diketahui, Partai Gerindra dikabarkan bakal menyambangi markas Partai Demokrat di Jalan Proklamasi, Pegangsaan, Menteng, Jakarta, Kamis (20/7/2023) hari ini.
"Seperti yang terjadi hari ini, Sekjen PD Tengku Rifky sudah mengkomunikasikan kepada kami," kata Hermawi saat dikonfirmasi, Kamis (20/7/2023).
Baca juga: Petinggi Gerindra Sambangi Markas Partai Demokrat Siang Ini
Lebih lanjut, Hermawi menambahkan seluruh komunikasi politik yang dibangun parpol yang tergabung dalam koalisi perubahan untuk persatuan selalu dikomunikasikan.
Termasuk, pertemuan Demokrat-Gerindra pada hari ini.
"Semua komunikasi yang dibangun oleh mitra koalisi selalu dikomunikasikan dengan partai koalisi lainnya," pungkasnya.
Sebelumnya, Partai Gerindra menyambangi markas Partai Demokrat di Jl. Proklamasi, Pegangsaan, Menteng, Jakarta, Kamis (20/7/2023).
Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan kunjungan itu merupakan silahturahmi.
"Silaturahmi kebangsaan," kata Herzaky saat dikonfirmasi, Rabu (19/7/2023) malam.
Menurut Herzaky, pertemuan itu dipimpin masing-masing sekretaris jenderal (Sekjen) Gerindra dan Demokrat.
"Pertemuan dipimpin Sekjen masing-masing partai," ujarnya.
Pertemuan tersebut rencananya akan digelar sekira pukul 14.00 WIB.
Adapun Gerindra telah membentuk Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) bersama Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Sementara Demokrat telah membentuk Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) bersama Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan NasDem.
Ketiga partai politik (parpol) ini bersepakat mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (capres) 2024.