Sosok 5 Kandidat Cawapres Ganjar di Pilpres 2024
Puan Maharani mengungkapkan 5 nama kandidat calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Ada menteri hingga eks Panglima TNI.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, mengungkap sosok calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Puan menyebut, sosok pendamping Ganjar Pranowo telah mengerucut ke-5 nama dari sebelumnya 10 nama.
Hal tersebut disampaikan Puan Maharani setelah menghadiri peringatan Harlah ke-25 PKB di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, pada Minggu (23/7/2023).
Dari lima nama tersebut, ada yang saat ini menjabat sebagai menteri serta eks Panglima TNI.
Selain itu, dua di antara lima kandidat cawapres Ganjar Pranowo itu merupakan ketua umum (ketum) parpol.
Baca juga: Bocoran 5 Daftar Bacawapres Ganjar, Elektabilitas Erick Thohir Paling Unggul
Siapa sajakah mereka? Ini sosoknya sebagaimana dirangkum Tribunnews.com dari berbagai sumber:
1. Sandiaga Uno
Sandiaga Uno menjadi nama pertama yang disebut Puan sebagai kandidat cawapres Ganjar.
Saat ini, Sandiaga Uno menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Ia dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai menteri pada 23 Desember 2020.
Selain itu, Sandiaga Uno yang bergabung dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menjadi Ketua Bappilu PPP.
Sandiaga Uno memiliki latar belakang sebagai pengusaha sebelum terjun ke dunia politik.
Ia pernah memegang sejumlah perusahaan, termasuk PT Adaro Indonesia dan PT Indonesia Bulk Terminal.
Di dunia politik, Sandiaga Uno pernah menjadi kader Partai Gerindra.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.