Klaim Direstui Jokowi Dukung Ganjar, Projo Ganjar: Inilah Projo yang Sesungguhnya
Ketua Umum Projo Ganjar Haposan Situmorang mengatakan pihaknya sudah bersurat kepada Presiden Jokowi mengenai deklarasi tersebut.
Penulis: Fersianus Waku
Editor: Muhammad Zulfikar

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku
TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Sukarelawan yang tergabung dalam Pro Jokowi (Projo) Ganjar mendeklarasikan dukungan terhadap Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (capres) 2024.
Ketua Umum Projo Ganjar Haposan Situmorang mengatakan pihaknya sudah bersurat kepada Presiden Jokowi mengenai deklarasi tersebut.
"Saya sebagai Ketua Umum Projo beserta seluruh pengurus sudah berkirim surat kepada Bapak Jokowi memberitahukan kegiatan kita untuk melakukan deklarasi," kata Haposan di lokasi.
Baca juga: Projo Ganjar Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo Sebagai Capres 2024
Haposan menjelaskan surat tersebut direspons pihak istana menyatakan Presiden Jokowi tidak berkenan hadir, namun menyetujuinya.
"Kami dapat informasi dari istana bahwa Bapak Jokowi tidak ada waktu dan menyampaikan Bapak Jokowi setuju dengan deklarasi nasional mendukung Ganjar," ujarnya.
"Surat kami kepada Bapak Jokowi sekitar 3-4 hari yang lalu, tapi cepat kami mendapat informasi dari istana bahwa kegiatan ini sangat direstui oleh Bapak Jokowi sekalu Presiden RI," sambung Haposan.
Baca juga: Projo Ganjar Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo Capres 2024
Lebih lanjut, Haposan menegaskan organisasi yang dipimpinnya berbeda dengan Projo pimpinan Budi Arie Setiadi.
"Kita enggak tahu Projo yang dipimpin Budi Arie apakah masih ada atau tidak," tuturnya.
Haposan menuturkan Projo Ganjar yang dipimpinnya merupakan Projo yang sesungguhnya.
"Ini adalah Projo yang sesungguhnya, ini saya Haposan Ketua Projo Ganjar menyatakan bahwa inilah Projo yang sesungguhnya," ungkapnya.
Dia menyebut Projo bentukan Budi Arie diisi oleh beberapa relawan yang pada Pilpres sebelumnya menghina Presiden Jokowi.
Sementara di sisi lain, Haposan menuturkan orang-orang yang berpihak kepada Ganjar dibersihkan oleh Budi Arie.
Baca juga: Kata Jokowi soal Projo Dukung Capres Inisial P: Semua Kok Ditanyakan ke Saya?
"Orang-orang yang pihak kepada Ganjar dia bersihkan sehingga dia butuh orang-orang yang dapat ya ketemu seperti di Jabar kemarin, dia membuat pengurus baru dari relawan yang dahulu menghina menghujat Bapak Jokowi, tetapi sekarang bisa jadi relawan Jokowi," ucapnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.