Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Masuki Tahun Politik, Mahasiswa Muslimin Indonesia Ajak Masyarakat Jaga Persatuan

Diketahui, saat ini Indonesia sedang memasuki tahun-tahun krusial, puncak demokrasi Pemilu 2024 (Pileg, Pilpres dam Pilkada Serentak).

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Acos Abdul Qodir
zoom-in Masuki Tahun Politik, Mahasiswa Muslimin Indonesia Ajak Masyarakat Jaga Persatuan
Istimewa
Rakornas Pengurus Besar Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (PB SEMMI) di Asrama Haji Nusa Tenggara Barat, Mataram, Kamis (17/11/2023).  

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Memasuki tahun politik Pemilu 2024, Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) mengajak masyarakat untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan.

Ketua Umum PB SEMMI, Bintang Wahyu Saputra menyampaikan SEMMI akan menjadi garda terdepan menjaga Pancasila. Ia pun mengajak masyarakat untuk tetap menjaga NKRI.

"Saya instruksikan kepada seluruh kader SEMMI se-Indonesia menjadi agen pengikat persatuan dan kesatuan kehidupan antar-umat beragama berbangsa dan bernegara," ujar Bintang dalam keterangan tertulis, Kamis (17/11/2023).

Pesan itu juga disampaikan Bintang dalam Rakornas Pengurus Besar SEMMI di Asrama Haji Nusa Tenggara Barat, hari ini.

Rakornas tersebut turut mendapatkan atensi dari stakeholder melalui rekaman video typing dari Kapolri, Wali Kota Mataram, Presiden LT Syarikat Islam Hamdan Zoelva, Polda NTB, dan elemen Forkopimda Mataram.

Diketahui, saat ini Indonesia sedang memasuki tahun-tahun krusial, puncak demokrasi Pemilu 2024 (Pileg, Pilpres dam Pilkada Serentak).

Baca juga: Kominfo Minta Meta Bikin Posko Siaga Pemilu 24 Jam Penuh untuk Cegah Hoaks

Bintang menyatakan, pihaknya juga akan mengadakan program untuk mengajak milenial dan Gen Z untuk berpartisipasi menggunakan hak suara ke TPS.

BERITA REKOMENDASI

"Agar pemilih pemula ini tidak golput dan menggunakan haknya di Pemilu 2024 nanti" ujarnya.

Sementara itu, Presiden Laznah Tanfidziyah DPP Syarikat Islam, Hamdan Zoelva berpesan agar SEMMI bermanfaat untuk umat dan bangsa indonesia.

"Saya ingin SEMMI ini besar dan maju, di tangan kalian masa depan Syarikat Islam dan ditangan kalian pula saya berharap memberikan sumbangsih yang besar bagi umat dan bangsa indonesia," kata Hamdan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas