Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Besok Debat Pilpres Perdana: Anies Membaca, Prabowo Minum Jamu, Ganjar Istirahat

Ini yang dilakoni para capres jelang debat capres-cawapres yang akan dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) mulai 12 Desember 2023.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Besok Debat Pilpres Perdana: Anies Membaca, Prabowo Minum Jamu, Ganjar Istirahat
Kolase Tribunnews
Tiga pasangan calon presiden dan calon wakil presiden pada Pilpres 2024: Anies-Muhaimin, Prabowo-Gibran, dan Ganjar-Mahfud MD. Ini yang dilakoni para capres jelang debat capres-cawapres yang akan dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) mulai 12 Desember 2023. 

Syaugi mengatakan agenda intern pasangan calon satu adalah melakukan persiapan debat. Karena kata dia persiapan yang dilakukan dengan baik maka hasilnya juga akan baik.

"Jadi selama kita punya perencanaan yang baik mengorganize organisasi kemudian ambil keputusan, jadi itu yang selalu disampaikan oleh Pak Anies maupun pak Muhaimin, sehingga setiap kegiatan itu direncanakan dengan baik,"katanya.

Syaugi berharap debat Capres-Cawapres berjalan sesuai aturan. Sehingga masyarakat bisa menilai kemampuan dari masing masing pasangan calon yang akan bertarung pada Pilpres 2024.

"Jadi beliau-beliau ini taat aturan, mudah-mudahan dengan debat mulai hari Selasa, sehingga masyarakat atau rakyat kita hormati untuk bisa mengetahui bagaimana kemampuan masing-masing paslon ini, untuk menyampaikan visi dan misinya serta bisa berargumen bagaimana Kenapa menyampaikan visi itu, sehingga bisa dijawab dengan baik lantang dan lugas serta benar," katanya.

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan berdialog dengan para peternak dan pengusaha di bidang peternakan di Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung, Kamis (7/12).
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan berdialog dengan para peternak dan pengusaha di bidang peternakan di Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung, Kamis (7/12). (Istimewa)

Anies ketika kampanye di Karawang, Jawa Barat sempat mengatakan, dirinya banyak membaca materi dan istirahat dengan cukup jelang debat Pilpres.

"Tentu harus baca-baca, semuanya harus ada persiapan, harus ada istirahat cukup," kata Anies.

Menurut Anies, isu yang nantinya akan diangkat pada debat merupakan isu terkini.

BERITA REKOMENDASI

Oleh sebab itu, Anies akan memperbanyak data-data terkini suatu isu atau permasalahan yang akan diangkat pada debat.

"Ini bukan cerdas cermat yang harus dihafalkan," ujar mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

"Makanya kita dengar nanti apa saja tema yang akan dibahas. Karena biasanya refresh
saja, refresh data, refresh informasi," ujarnya.

Sementar itu Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Andika Perkasa, mengatakan pasangan nomor urut 3 akan mendapatkan arahan sebelum melakoni debat.

"Jadi, Mas Ganjar dengan Pak Mahfud juga itu akan diberikan waktu menjelang tanggal 12 (Desember 2023, untuk secara spesifik beliau mendapatkan briefing ini atau kita sebut coaching," kata Andika.

Andika menjelaskan, nantinya ada pelatih sesuai dengan bidangnya yang akan memberikan arahan kepada Ganjar dan Mahfud MD.

"Sesuai dengan bidangnya nanti bidang apa, siapa coach-nya, segala macam," ucap mantan Panglima TNI ini.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas