Persiapan Debat Cawapres, Arsjad Rasjid Sebut Mahfud MD Dengarkan Masukan Rakyat
Diketahui Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar debat perdana cawapres pekan ini di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat.
Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews.com Rahmat W Nugraha
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid mengungkapkan bahwa Mahfud MD mendengarkan masukan rakyat jelang debat cawapres 22 Desember mendatang.
Diketahui Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar debat perdana cawapres pekan ini di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat.
"Apa yang dilakukan Pak Mahfud itu mendengar masukan suara-suara rakyat," kata Arsjad ditemui di Gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (20/12/2023).
Pria berkacamata itu melanjutkan karena yang utama secara ekonomi, mendengar apa yang diinginkan oleh rakyat.
Kata Arsjad, Mahfud MD juga mendengarkan aspirasi dari komunitas-komunitas ekonomi kreatif, digital dan lainnya.
"Jadi masukan-masukan itu yang diminta Pak Mahfud. Beliau lalu bicara dengan semua komunitas itu langsung dengan pelakunya," sambungnya.
Tak hanya itu, kata Arsjad, Mahfud MD juga meminta masukan dari dirinya, Sandiaga Uno hingga Hary Tanoesoedibjo.
"Semua diminta masukannya dalam konteks pengusaha dan ekonomi," jelasnya.
Diketahui debat kedua cawapres ini mengangkat tema ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN/APBD, infrastruktur, dan perkotaan.
Debat bakal berlangsung di Jakarta Convention Center pukul 19.00 WIB.
KPU juga telah menunjuk 11 panelis yang akan menyiapkan pertanyaan untuk debat kedua kali ini. Mereka bakal dikarantina mulai tanggal 20 Desember.
Adapun berikut deretan 11 nama panelis yang sudah ditunjuk secara resmi oleh KPU RI:
1. Alamsyah Saragih (Anggota Ombudsman RI Periode 2016-2020)
2. Adhitya Wardhono (Ekonom dan Pengajar FEB Universitas Jember)
3. Agustinus Prasetyantoko (Ekonom dan Rektor Universitas Katolik Indonesia Alma Jaya 2015-2023)
4. Fausan Al Rasyid (Dekan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Sunan Gunung Djati Bandung)
5. Handri Saparini (Pendiri dan Ekonom CORE Indonesia)
6. Hyronimus Rowa (Wakil Rektor bidang Akademik dan Inovasi IPDN)
7. Poppy Ismalina (Associate Professor di Departemen Ekonomi Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM)
8. Retno Agustina Ekaputri (Rektor Universitas Bengkulu 2021-2025)
9. Suharnomo (Dekan Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro)
10. Tauhid Ahmad (Direktur Eksekutif INDEF dan Dosen FEB Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta)
11. Yosa Rizal Damuri (Direktur Eksekutif Center for Strategic and International Studies/CSIS)