Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Nyanyian Mengiringi Saat Jenazah Lukas Enembe Dibawa Dari Rumah Duka RSPAD ke Bandara Soekarno-Hatta

Jenazah eks Gubernur Papua, Lukas Enembe dibawa dari Rumah Duka RSPAD Gatot Subroto ke Bandara Soekarno-Hatta untuk selanjutnya diterbangkan ke Papua.

Penulis: Ashri Fadilla
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Nyanyian Mengiringi Saat Jenazah Lukas Enembe Dibawa Dari Rumah Duka RSPAD ke Bandara Soekarno-Hatta
Tribunnews.com/ Ashri Fadilla
Suasana jelang jenazah eks Gubernur Papua, Lukas Enembe dibawa dari Rumah Duka RSPAD Gatot Subroto ke Bandara Soekarno-Hatta, rabu (27/12/2023) malam. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ashri Fadilla

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jenazah eks Gubernur Papua, Lukas Enembe dibawa dari Rumah Duka RSPAD Gatot Subroto ke Bandara Soekarno-Hatta untuk selanjutnya diterbangkan ke Papua.

Pemberangkatan dari Rumah Duka RSPAD Gatot Subroto itu dilakukan pada Rabu (27/12/2023) malam sekira pukul 20.20 WIB.

Pihak keluarga dan tim penasihat hukumnya turut ikut mengiringi keberangkatan jenazah Lukas Enembe dari RSPAD.

Sebelum dibawa mobil ambulans, terlebih dulu diadakan tutup peti yang didahului kesan-kesan dari orang terdekat Lukas Enembe.

Kepergian Lukas Enembe dari RSPAD Gatot Subroto itu diiringi dengan lagu puji-pujian dari orang yang hadir memenuhi lokasi, termasuk di antaranya para simpatisan.

Untuk mengantar mantan Gubernur itu ke Bandara Soekarno-Hatta, terpantau pihak keluarga menyewa tiga bus untuk rombongan.

Baca juga: Lukas Enembe Meninggal, Perkantoran Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang Selama 3 Hari

BERITA REKOMENDASI

Nantinya, jenazah Lukas Enembe akan diberangkatkan dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Bandara Sentani, Jayapura, Papua pada Kamis (28/12/2023) dini hari, sekira pukul 02.00 WIB.

Adapun waktu tiba di Bandara Sentani, diperkirakan pada Kamis (28/12/2023) pukul 09.15 WIT.

Baca juga: Jokowi Titip Pesan Duka Cita untuk Lukas Enembe Lewat Menteri Investasi Bahlil Lahadalia

"Jadi nanti ada 3 bus, ambulans, Patwal. Nanti penerbangannya jam 2 subuh. Tiba di Sentani kira-kira jam 9.15," ujar Petrus Bala Patyyona.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas