CEK FAKTA: Anies Sebut Separuh Anggota TNI tak Punya Rumah, Benarkah?
Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menyebut bahwa separuh dari anggota tentara nasional Indonesia (TNI) tidak memiliki rumah.
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Dodi Esvandi
![CEK FAKTA: Anies Sebut Separuh Anggota TNI tak Punya Rumah, Benarkah?](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/panasnya-suasana-debat-ketiga-calon-presiden-2024_20240107_225911.jpg)
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menyebut bahwa separuh dari anggota tentara nasional Indonesia (TNI) tidak memiliki rumah.
Hal ini disampaikannya dalam acara debat capres putaran ketiga di Istora Senayan, Minggu (7/1/2024) malam.
"Tentara kita separuhnya tidak punya rumah dinas. Sementara menterinya punya lebih 340.000 hektar tanah di republik ini," kata Anies menyinggung Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, yang merupakan calon presiden nomor urut 2.
Lantas, apakah data yang diungkapkan Anies itu akurat atau sebenarnya tidak sesuai dengan yang sebenarnya.
Tribunnews mencoba mengonfirmasi data tersebut ke Kementerian Pertahanan (Kemhan), terkait kebutuhan rumah dinas dan berapa realisasinya.
Kepala Biro Humas Kemhan, Edwin Adrian Sumantha mengatakan rumah dinas TNI hanya diperuntukkan bagi prajurit TNI yang telah berkeluarga.
Baca juga: Pernyataan Anies Soal Kemhan Beli Alutsista Bekas Rp 700 Triliun Keliru, Ini Respons Prabowo
Ia menggarisbawahi bahwa data kebutuhan rumah dinas sendiri sangat dinamis karena ada prajurit TNI yang pensiun dan ada juga prajurit TNI yang menikah.
”Kurang lebih jumlah rumah dinas untuk yang berkeluarga sekitar 350 ribu unit, sedangkan yang belum terealisasi ada sekitar 100 ribu unit,” kata Edwin, Senin (8/1/2023).
Sementara untuk prajurit TNI yang bujangan diberi fasilitas tinggal di mess atau barak.
“Saat ini sisanya masih terus dipenuhi,” kata Edwin.
Dengan demikian, gap antara kebutuhan rumah prajurit saat ini dengan yang telah terealisasi sebesar sekitar 28 persen, jauh dari klaim Anies bahwa “separuh dari anggota TNI tidak punya rumah”.
Yang artinya adalah 50 persen dari jumlah seluruh anggota TNI baik yang sudah dan belum menikah.
Baca juga: Prabowo Tepis Serangan Anies di Debat: Semua Partai Pengusung Bapak Sepakati Program Kemhan di DPR
Selain soal rumah, Anies dalam debat itu juga sempat menyinggung mengenai anggaran Kemhan sebesar Rp700 triliun yang menurutnya tidak bisa membuat pertahanan negara maksimal.
Justru kata Anies, anggaran sebesar tersebut digunakan untuk membeli alat utama sistem persenjataan (alutsista) bekas.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.