Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jelang Debat Cawapres, Gibran Dapat Suntikan Dukungan dari Crazy Rich Grobogan

Gibran Rakabuming Raka mendapat suntikan dukungan dari Crazy Rich Grobogan, Joko Suranto jelang debat keempat Pilpres 2024.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Jelang Debat Cawapres, Gibran Dapat Suntikan Dukungan dari Crazy Rich Grobogan
TribunSolo.com/Tara Wahyu
Crazy Rich Grobogan Joko Suranto menemui Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Solo, Senin (9/5/2022). Joko Suranto meyakini Gibran bakal tampil gemilang di debat keempat Pilpres 2024, Minggu (21/1/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka mendapat suntikan dukungan dari Crazy Rich Grobogan, Joko Suranto jelang debat keempat Pilpres 2024.

Diketahui Gibran bakal kembali adu gagasan dengan dua cawapres lainnya, Muhaimin Iskandar dan Mahfud MD di debat cawapres pada Minggu (21/1/2024).

Joko Suranto meyakini Gibran bakal tampil gemilang dalam debat bertema Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat dan Desa.

Hal itu dikarenakan Gibran punya pengalaman sebagai Wali Kota Solo.

"Berkelanjutan jelas ya, Gibran memiliki jargon melanjutkan pembangunan yang sudah baik. Lingkungan hidup hingga energi apalagi. TPA Putri Cempo dalam proses dikembangkan, sampah jadi listrik," ungkap Joko kepada Tribunnews, Kamis (11/1/2024).

Kemudian, soal agraria, Gibran juga dinilai sangat konsen.

Seperti mengantarkan sertifikat langsung ke warga dalam program daerah agraria maupun menyerahkan 561 sertifikat tanah untuk tempat, veteran hingga pencegahan banjir.

Berita Rekomendasi

Bidang pertanahan di Solo, di bawah arahan Gibran, juga melakukan perpindahan digital dari sertifikat tanah manual menjadi digital.

"Beliau konsen dalam masalah agraria. Beliau menjamin kepastian dan perlindungan hukum atas kepemilikan tanah masyarakat. Itu bagian dari program sertifikasi aset agar masyarakat sejahtera," jelas dia.

Ketua Umum REI itu berharap tidak ada lagi yang meremehkan hingga merendahkan kemampuan Gibran dalam debat.

Karena pada debat pertama sebelumnya, Gibran yang diremehkan justru tampil gemilang.

Baca juga: 7 Serangan Anies ke Prabowo saat Debat Capres, Dibalas 3 Serangan Menohok, Apa Saja?

"Katanya gak akan mampu lawan profesor dan politikus senior. Ternyata kan sebaliknya Gibran gemilang, Gibran jadi bintang dalam debat. Jangan remehkan anak muda. Muda tapi punya pengalaman dan sukses memimpin daerah," ungkapnya.

"Saya yakin Gibran akan membuat kejutan lagi. Orang yang tenang, kalem tapi menguasai masalah. InsyaAllah bakal jadi bintang lagi di debat. Beliau menghormati lawan debatnya," tandasnya.

Sempat Bertemu Gibran di Solo

Untuk diketahui, Joko Suranto sempat menemui Gibran di ruang rapat Wali Kota Solo, 9 Mei 2022.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas