Khofifah Jawab Keraguan Cak Imin soal Ideologi NU: Saya Tetap NU Meski Dilabur 7 Kali Air dan Bunga
Khofifah berharap Cak Imin tak perlu meragukan ke-NU-an dirinya, minta Cak Imin bedakan antara partai dengan organisasi
Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Wahyu Gilang Putranto
Ia juga optimis merapatnya Khofifah akan menambah lumbung suara Prabowo-Gibran di Provinsi Jawa Timur.
Budisatrio menyebut, dukungan dari Ketua Umum Fatayat NU tersebut akan berdampak masif secara nasional dalam kemenangan Prabowo-Gibran.
“Alhamdulillah sekarang menjadi nyata. Tentu kami optimis ini akan berdampak masif. Tidak hanya di Jawa Timur, tapi di seluruh Indonesia. Mempercepat dan menjadi katalisator dalam perjuangan pemenangan Prabowo-Gibran dalam satu putaran,” terang Budisatrio di Jakarta (10/1/2024).
Budisatrio optimis, dukungan dari para tokoh seperti Khofifah akan efektif menaikkan semangat anggota TKN dan relawan yang sedang bekerja.
"Dampak Bu Khofifah jangan diukur dari sisi elektabilitas saja. Beliau adalah tokoh besar, terutama di kalangan Ibu-Ibu. Memiliki pilihan yang sama dengan Bu Khofifah akan memperkuat moral pendukung, bahwa mereka berdiri di barisan yang sama dengan beliau,” jelas Budisatrio.
Sebagian artikel telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Cak Imin Ragukan ke-NU-an Khofifah Imbas Dukung Prabowo, Langsung Diingatkan Hal Ini
(Tribunnews.com/Galuh Widya Wardani/Chaerul Umam/Fina/Rizki Sandi Saputra/Vincent)(WartaKotalive.com/Dian Anditya Mutiara)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.