Live Bareng Anies di TikTok, Cak Imin Ngaku Ditonton 9 Juta Orang
Cak Imin bercerita bahwa dirinya bersama capres Anies Baswedan melakukan live TikTok usai debat Pilpres semalam.
Penulis: Chaerul Umam
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam
TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Calon Wakil Presiden nomor urut 01 Muhaimin Iskandar alias Cak Imin bercerita bahwa dirinya bersama capres Anies Baswedan melakukan live TikTok usai debat Pilpres semalam.
Cak Imin merasa terkejut bahwa ada sembilan juta orang yang menonton live tersebut.
Hal itu diungkapkan Cak Imin saat bersilaturahmi dengan ratusan pimpinan Majelis Taklim se-Depok di Kecamatan Cipayung, Jawa Barat, Senin (22/1/2024).
Awalnya, Cak Imin menyebut bahwa dirinya bersama Anies tidak membutuhkan terlalu banyak baliho.
Namun yang terpenting baginya, pasangan AMIN (Anies-Muhaimin) ada di hati rakyat.
"PKB tidak butuh baliho, yang penting gambar kami ada di hati rakyat Indonesia " ujar Ketua Umum DPP PKB itu.
Baca juga: Gibran Makan Donat Saat Jeda Debat Cawapres, Mahfud MD Nyanyi Lagu, Cak Imin Tiru Baju Jokowi?
Kemudian, Cak Imin mengungkapkan dirinya melakukan live TikTok bersama Anies usai debat pilpres semalam.
Diungkapkannya ada sebanyak sembilan juta orang yang menonton live tersebut.
Cak Imin mengatakan banyak jumlah penonton itu menunjukkan bahwa banyak rakyat, terutama para pemuda yang ingin adanya perubahan.
"Dan mengejutkan, mengejutkan tadi malam habis debat saya sama mas Anies live TikTok, yang nonton tahu enggak berapa? Sembilan juta orang," ungkap Wakil Ketua DPR RI itu.
"Ini luar biasa, sungguh semangat dukungan tanpa billboard dan baliho yang banyak, malah banyak anak anak muda bergerak sendiri, bayar sendiri, masang sendiri, karena apa? Karena mereka merindukan perubahan dan perbaikan nasib bangsanya di masa yang akan datang," imbuh Cak Imin.
Adapun pada momen tersebut, Cak Imin turut mendapatkan dukungan dari ratusan ibu-ibu pimpinan Majelis Taklim se-Depok.
Di hadapan ratusan ibu-ibu pimpinan Majelis Taklim, Cak Imin berkomitmen untuk meneruskan amanat yang diberikan kepada pasangan AMIN.
"Kami akan bekerja keras, kami akan memberikan yang terbaik dan insyaallah dalam keberkahan dan pertolongan Allah SWT, amin," pungkas Cak Imin.
Dalam silaturahmi tersebut, Cak Imin didampingi istrinya Rustini Murtadho.
Selain itu tampak pula elite DPP PKB diantaranya Wakil Ketua Umum DPP PKB Jazilul Fawaid, Wabendum DPP PKB Bambang Susanto dan Wasekjen DPP PKB Syaiful Huda.
Diketahui, tema yang diangkat pada debat yang digelar oleh KPU di Jakarta Convention Center (JCC), Minggu (21/2/2024), ialah Pembangunan Berkelanjutan dan Lingkungan Hidup, Sumber Daya Alam dan Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat, dan Desa.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.