Tom Lembong Tegaskan Tak Anti Hilirisasi Nikel, tapi Anti Hilirisasi Ugal-ugalan
Mantan Menteri Perdagangan sekaligus Co-Captain Timnas AMIN Thomas Lembong atau Tom Lembong tegaskan dirinya tak anti pada hilirisasi nikel.
Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Sri Juliati
Namun menurut Ketua Umum DPP PKB itu, hilirisasi nikel yang dilakukan pemerintah ugal-ugalan.
"Saya setuju bahwa potensi sumber daya alam kita harus terus kita promosikan."
"Namun harus dicatat, gara-gara kita mengeksplorasi nikel ugal-ugalan lalu hilirisasi tanpa mempertimbangkan ekologi, mempertimbangkan sosialnya," ucap Cak Imin.
Selain itu, lanjut Cak Imin, masifnya buruh asing juga menjadi permasalahan di balik hilirisasi yang dilakukan pemerintah.
Baca juga: Bahlil dan Luhut Kompak Sindir Tom Lembong yang Ungkit Bikin Contekan Pidato Presiden Jokowi
"Di sisi lain pemasukan dari nikel, kita juga sangat kecil. Dan yang paling parah, nikel kita berlebih produknya, sehingga bukan harga tawar kita naik, malah kemudian kita jadi korban policy kita sendiri," ucap Ketua Umum DPP PKB itu.
Cak Imin menambahkan, hilirisasi nikel hanya memberikan keuntungan yang sedikit bagi negara.
"Sementara kita masa depannya jadi tidak jelas, di sisi lain kita mengorbankan lingkungan dan sosial kita, sekaligus keuntungan yang sangat terbatas bagi negara," pungkas Wakil Ketua DPR RI itu.
Sebagian artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Tom Lembong Terima Kasih ke Gibran Rakabuming Sudah Luruskan Soal Nikel dan Tesla.
(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani/Chaerul Umam)(WartakotaLive.com/Desy Selviany)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.