Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KPU: Pemilu 2024 Bakal Jadi Rujukan Dunia Jika Berjalan Baik

Anggota KPU August Mellaz mengatakan Pemilu 2024 dapat menjadi rujukan dunia apabila pemilu berjalan baik selama 5 kali berturut-turut.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in KPU: Pemilu 2024 Bakal Jadi Rujukan Dunia Jika Berjalan Baik
Ist/Tribun Jogja
Ilustrasi Pemilu. Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU), August Mellaz, mengatakan Pemilu 2024 dapat menjadi rujukan dunia. Apabila Pemilu kali ini berjalan secara baik, pelaksanaan demokrasi Indonesia dapat menjadi rujukan dunia dengan segala keberagamannya. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU), August Mellaz, mengatakan Pemilu 2024 dapat menjadi rujukan dunia.

Menurut August, dari berbagai kajian Pemilu, ada konsensus antar peneliti, yakni apabila suatu negara dapat menjalankan Pemilu dengan baik selama 5 kali berturut-turut.

Maka dapat dijadikan rujukan pelaksanaan demokrasi di seluruh dunia.

"KPU berupaya agar masyarakat memahami pelaksanaan pesta demokrasi kita. Harapannya agar masyarakat menjadi pemilih cerdas, khususnya para pemilih pemula," ucap August.

Hal tersebut diungkapkan oleh Agus pada Seminar Nasional Edukasi Politik yang digelar Universitas Katolik Indonesia (Unika) Atma Jaya.

Dirinya mengungkapkan sejak pasca reformasi, Indonesia telah melaksanakan Pemilu secara baik.

Apabila Pemilu kali ini berjalan secara baik, pelaksanaan demokrasi Indonesia dapat menjadi rujukan dunia dengan segala keberagamannya.

Berita Rekomendasi

"Mari mengawal proses demokrasi kita, ikuti perkembangan Pemilu, dan juga debat pamungkas nanti. Pelaksanaan debat itu semoga dapat menjadi informasi yang meneguhkan pilihan kita," tutur August.

Sementara itu, Rektor Unika Atma Jaya, Prof. Yuda Turana, mengungkapkan Pemilu 2024 pada 14 Februari sangat menarik karena juga bertepatan dengan hari raya kasih sayang, yaitu hari Valentine yang identik dengan orang muda.

"Sebagai Rektor dan Neurolog, saya perlu mengingatkan sehubungan hari tersebut yang juga berkaitan dengan pesta demokrasi kita yaitu pemilu, untuk memahami pentingnya keputusan orang muda dalam menggunakan hak suaranya," ungkap Yuda Turana

Baca juga: Di depan Jokowi, PM Timor Leste Xanana Gusmao Doakan Pemilu RI Sukses

Melihat politik di Indonesia sangatlah dinamis, dan pemilihan umum merupakan landasan proses demokrasi.

"Kita perlu memilih secara bijak, dan bersama kita bangun suatu masyarakat yang menghargai setiap pilihan, mari sukseskan pemilu dengan rasa dan logika," ujar Yuda.

Seiring dengan persiapan negara dalam menyelenggarakan Pemilu tahun 2024, terdapat peningkatan kebutuhan akan edukasi politik.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas