Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anies Perbanyak Istirahat Hadapi Debat Pamungkas Nanti Malam

Calon presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan mempersiapkan fisik jelang debat terkahir Pilpres 2024 yang digelar pada Minggu (4/2/2024).

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Anies Perbanyak Istirahat Hadapi Debat Pamungkas Nanti Malam
TIMNAS Amin/TIMNAS Amin
Pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar saat mengikuti Debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan. Minggu (7/1/2024). Tema Debat Capres ketiga adalah Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional, Globalisasi, Geopolitik dan Politik Luar Negeri. (TIMNAS Amin) 

“Dan tentu tema pendidikan besok akan menjadi prioritas kita ketika pemerintahan kita nanti terpilih, menjadi amanat yang akan kita jalankan, pendidikan akan menjadi prioritas," imbuhnya.

Juru Bicara Tim Nasional (Timnas) Anies-Muhaimin (AMIN) Muh Ramli Rahim menyampaikan pihaknya sudah menggelar diskusi sebagai persiapan Anies menjalani debat.

"Diskusi pasti ada," kata Ramli.

Namun demikian, menurutnya, capres Anies sudah sangat menguasai materi debat kelima mendatang.

Sehingga, ia menilai, capres nomor urut 1 itu hanya butuh pendalaman materi.

"Tapi kalau tema terakhir, tampaknya Mas Capres Anies hanya butuh pendalaman, secara umum beliau sangat menguasai materi debat terakhir," ungkapnya.

Untuk diketahui, tema yang diusung adalah Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia, dan Inklusi.

BERITA TERKAIT

Debat terakhir Pilpres 2024 mempertemukan tiga calon presiden, yakni Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.

Tambahan Waktu

Pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar saat mengikuti Debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan. Minggu (7/1/2024). Tema Debat Capres ketiga adalah Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional, Globalisasi, Geopolitik dan Politik Luar Negeri. (TIMNAS Amin)
Pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar saat mengikuti Debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan. Minggu (7/1/2024). Tema Debat Capres ketiga adalah Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional, Globalisasi, Geopolitik dan Politik Luar Negeri. (TIMNAS Amin) (TIMNAS Amin/TIMNAS Amin)

KPU RI menenuhi usulan dari tiga tim pasangan calon presiden dan wakil presiden (paslon) peserta Pilpres 2024 untuk memberikan tambahan waktu dua menit kepada masing-masing paslon pada segmen keenam atau penutup debat kelima Pilpres 2024.

Debat terakhir itu berlangsung di JCC Senayan Jakarta pada Minggu (4/2/2024).

Komisioner KPU RI August Mellaz mengatakan hal tersebut diputuskan berdasarkan kesepakatan antara KPU RI, tim paslon, dan stasiun TV penyelenggara.

Namun secara prinsip, kata dia, waktu dan segmen dari pelaksanaan debat tidak mengalami perubahan termasuk total durasi penyelenggaraan debat selama 120 menit.

Ia menjelaskan total durasi tidak bertambah meski ada tambahan waktu selama 2 menit di segmen terakhir untuk masing-masing paslon karena waktu untuk moderator yang diringkas.

"Kami sudah kelola itu, dan sudah kami atur. Dan kemudian nanti khusus di segmen keenam atau penutup maka alokasi waktu untuk closing statment dari masing-masing calon presiden akan dipenuhi sebanyak 4 menit masing-masing paslon," kata Mellaz.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas