Overview Tribunnews 14 Februari 2024: PDIP vs Gibran di Kandang Banteng
Program dialog Overview Tribunnews edisi Rabu, 14 Februari 2024 mengangkat tema 'PDIP vs Gibran di Kandang Banteng'
Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Wahyu Gilang Putranto
TRIBUNNEWS.COM - Program dialog Overview Tribunnews edisi Rabu, 14 Februari 2024 mengangkat tema 'PDIP vs Gibran di Kandang Banteng'
Talkshow Overview Tribunnews hari ini dapat disaksikan di YouTube Tribunnews secara langsung mulai pukul 16.00 WIB, bersama narasumber:
-
Sosiolog Politik Universitas Sebelas Maret (UNS), Rezza Akbar.
-
Dekan FISIP Unisri, Suwardi.
Pemilu 2024 untuk memilih anggota legislatif serta presiden dan wakil presiden digelar hari ini, Rabu (14/2/2024).
Suara masyarakat di Kota Solo menjadi rebutan sengit dua kandidat capres-cawapres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dengan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Solo diketahui merupakan kandang PDIP (Kandang Banteng).
Namun, kini suara PDIP di Solo kini terancam tergerus dengan majunya Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres.
Hasil perhitungan di TPS 34 Manahan, tepat Gibran memberikan hak pilihnya, Prabowo-Gibran unggul dengan 110 suara.
Sementara pasangan capres-cawapres nomor urut 02, Anies-Muhaimin memperoleh 3 suara.
Lalu, pasangan capres-cawapres nomor urut 03, Ganjar-Mahfud mendapat 53 suara.
Pasangan Prabowo-Gibran juga unggul di TPS dekat kediaman Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Di TPS 04 Banyuanyar, Prabowo-Gibran unggul dengan perolehan 126 suara.
Disusul pasangan Ganjar-Mahfud 55 suara, dan pasangan Anies-Muhaimin 52 suara.
Sementara dari hasil quick count Litbang Kompas hingga pukul 15.19 WIB suara masuk 42.80 persen, pasangan nomor urut 01 memperoleh 22.52 persen.
Pasangan nomor urut 02 mendapat 59.95 persen, dan pasangan nomor urut 3 memperoleh 17.52 persen.
(Tribunnews.com)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.