Gibran Ucap Terima Kasih usai Dinyatakan Menang Pilpres 2024 oleh KPU
Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka mengucapkan terima kasih setelah KPU menetapkan hasil perolehan suara Pilpres 2024.
Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Tiara Shelavie
Mas Gibran lagi di Solo. Nanti ada pertemuan dengan Pak Prabowo, tunggu saja," kata Amin saat ditemui di Jalan Kertanegara 4, Jakarta Selatan, Rabu (20/3/2024) malam.
Seperti diketahui, KPU telah resmi menetapkan dan mengumumkan hasil rekapitulasi suara Pilpres dan Pileg 2024 pada Rabu (20/3/2024) malam.
Prabowo-Gibran berhasil mengalahkan paslon nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin dan paslon 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Anies-Muhaimin yang menempati posisi kedua memperoleh 40.971.906 suara.
Sementara, pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD berada di posisi paling buncit dengan mengoleksi 27.040.878 suara.
Prabowo-Gibran berhasil meraih kemenangan di 36 provinsi.
Sementara, Anies-Muhaimin unggul di dua provinsi sedangkan Ganjar-Mahfud tak menang di satu pun provinsi.
Hasil Pilpres 2024 di 38 Provinsi
1. Aceh
Anies-Muhaimin: 2.369.534 suara
Prabowo-Gibran: 787.024 suara
Ganjar-Mahfud: 64.677 suara
2. Sumatra Utara
Anies-Muhaimin: 2.339.620 suara
Prabowo-Gibran: 4.660.408 suara
Ganjar-Mahfud: 999.528 suara
3. Sumatra Barat
Anies-Muhaimin: 1.744.042 suara
Prabowo-Gibran: 1.217.314 suara
Ganjar-Mahfud: 124.044 suara