Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KIM Dikabarkan Retak Gegara Pecah Kongsi di Pilgub Banten, Prabowo Disebut Tak Memiliki Persoalan

Wakil Ketua MPR RI itu pun mencontohkan, Gerindra yang berkoalisi dengan PKS di Pilkada Sumatera Barat 2024. Padahal, kedua parpol sempat berbeda

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Acos Abdul Qodir
zoom-in KIM Dikabarkan Retak Gegara Pecah Kongsi di Pilgub Banten, Prabowo Disebut Tak Memiliki Persoalan
Dok. Gerindra
Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani dan Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyerahkan surat rekomendasi kepada Andra Soni dan Dimyati Natakusumah sebagai bakal Calon Gubernur Banten dan Wakil Gubernur Banten 2024 di salah satu hotel Kota Tangerang Selatan.  

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Soliditas Koalisi Indonesia Maju (KIM) dikabarkan retak gegara pecah kongsi di pemilihan gubernur (pilgub) Banten 2024. Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani pun memberikan tanggapan mengenai kabar tersebut.

Muzani mengatakan bahwa Prabowo dan Gerindra tidak memiliki persoalan dengan parpol apapun. Termasuk dengan parpol-parpol yang ada di KIM.

"Pada prinsipnya, sejak awal Pak Prabowo, termasuk partai Gerindra tidak memiliki persoalan dalam hubungan dengan kekuatan parpol manapun," kata Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (16/7/2024). 

Wakil Ketua MPR RI itu pun mencontohkan, Gerindra yang berkoalisi dengan PKS di Pilkada Sumatera Barat 2024. Padahal, kedua parpol sempat berbeda pilihan politik di Pilpres 2024.

"Jika kemudian misalnya di Sumbar kami bersama dengan PKS itu bukan sesuatu persoalan ynag serius karena kita ingin bahwa kebersamaan yang akan kita bangun adalah bagian dari wujud kebersamaan yang akan juga beliau akan bangun pada masa beliau menjadi presiden," pungkasnya.

Baca juga: Jika Gandeng Jusuf Hamka, Kaesang Diprediksi Kalah Telak dari Anies di Pilgub Jakarta, Ini Alasannya

Sejauh ini, Partai Golkar ingin mengusung kadernya, Airin Rahcmi Diany menjadi bakal Calon Gubernur Banten.

Berita Rekomendasi

Namun, rencana itu terancam gagal lantaran belum mendapat dukungan partai politik agar bisa mendapatkan tiket maju di Pilkada Banten 2024. Mantan Wali Kota Tangerang Selatan itu dijegal oleh koalisi Banten maju yang dipimpin oleh Partai Gerindra.

Koalisi Banten maju mengusung Andra Soni dan Dimyati Natakusumah sebagai bakal gubernur dan wakil gubernur Banten. Mereka didukung oleh NasDem, PKS dan Gerindra yang sudah memberikan surat keputusan.

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto mengatakan partainya tetap solid dengan partai lain di KIM untuk pengusungan calon kepala daerah di Pilgub Banten 2024 meskipun masih ada perbedaan pendapat.

"KIM solid," ucap Airlangga sesuai menghadiri rapat pleno Pilkada Jakarta di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta, Rabu (10/7/2024).

Baca juga: Gibran Mundur dari Wali Kota Solo Setelah Menang Pilpres, PDIP: Motifnya Apa?

Airlangga memahami pendaftaran Pilkada Banten kini sudah semakin dekat. Sebaliknya, Golkar tetap akan berkomunikasi dengan KIM agar Airin bisa mendapatkan tiket maju di Pilgub Banten 2024.

"Kelihatan belum jelas, tapi bagi partai Golkar sudah jelas. Semua jelas. Tentunya kita masih ada pembicaraan," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas