Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PKB Senang NasDem Usung Anies di Pilkada Jakarta: Kalau Kami Tinggal Umumkan Saja

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) senang atas keputusan DPP NasDem yang mengusung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024.

Penulis: Reza Deni
Editor: Erik S
zoom-in PKB Senang NasDem Usung Anies di Pilkada Jakarta: Kalau Kami Tinggal Umumkan Saja
Tribunnews.com/ rizki sandi saputra
Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid mengaku senang atas keputusan DPP NasDem yang mengusung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024. 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid mengaku senang atas keputusan DPP NasDem yang mengusung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024.

Kini, Anies menjadi satu-satunya nama yang sudah mengantongi 3 dukungan dari parpol untuk maju Pilkada Jakarta.

Dua parpol, yakni PKS dan NasDem, mendukung Anies melalui rekomendasi dari tingkat pusat atau DPP.

Baca juga: Resmi Dukung di Pilkada Jakarta, NasDem Bebaskan Anies Pilih Cawagub Sendiri, Asal Bukan Kadernya

Sementara PKB, partai yang juga mendukung Anies, baru mengumumkannya di tingkatan provinsi.

"Ya tentu PKB senang sekali karena pertama partai yang mendukung Pak Anies. PKB kan partai pertama yang sudah mengusung Pak Anies, kan tinggal umumkan saja," kata Jazilul di Kantor DPP PKB, Jakarta, Senin (22/7/2024).

Jazilul tak khawatir PKB belum memberi dukungan melalui DPP. 

BERITA TERKAIT

Pengumuman itu, dikatakan Jazilul, akan terjadi dalam waktu dekat.

"Kan waktu masih panjang. Yang jelas, masyarakat DKI penting tahu aspirasi untuk dukung Pak Anies sudah disampaikan oleh DPW PKB DKI dari awal bulan apa itu," tandasnya.

Sebelumnya, Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh secara resmi mengusung nama Anies Rasyid Baswedan untuk maju di Pilkada Jakarta 2024.

Adapun pengusungan NasDem untuk Anies itu untuk kembali maju sebagai bakal calon gubernur (cagub).

Keputusan tersebut ditetapkan dalam rapat tertutup yang digelar oleh Pimpinan DPP NasDem dan Ketua DPW NasDem Jakarta Wibi Andrino.

Baca juga: Surya Paloh Beri Pesan Kepada Anies Baswedan Agar Fokus Jadikan Jakarta Sebagai Kota Global

"Bahwa menyepakati untuk Pilkada DKI, Pak Surya Paloh memimpin rapat langsung menetapkan Bapak Anies Baswedan sebagai calon gubernur DKI Jakarta dari Partai NasDem," kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai NasDem Hermawi Taslim di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (22/7/2024).

Taslim mengatakan, sejatinya NasDemmemang telah menargetkan deadline untuk mengumumkan nama yang bakal diusung di Pilkada Jakarta pada 31 Juli mendatang.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas