Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rano Karno Mundur dari Anggota DPR RI

Tak hanya mundur untuk periode ini, Rano Karno juga mengundurkan diri sebagai anggota DPR RI terpilih periode 2024-2029.

Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Acos Abdul Qodir
zoom-in Rano Karno Mundur dari Anggota DPR RI
Tribunnews.com/ Fersianus Waku
Bakal calon wakil gubernur Jakarta Rano Karno alias Si Doel mengatakan, dirinya akan bertemu dengan para mantan gubernur DKI Jakarta pada Senin (2/9/2024) hari ini. 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal calon wakil gubernur Jakarta dari PDIP Rano Karno telah secara resmi mengajukan pengunduran diri sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024. Pengunduran diri Rano Karno dari jabatan anggota Dewan ini lantaran keikutsertaannya sebacai calon Wagub Jakarta pada Pilkada Jakarta 2024.  

Surat pengunduran diri Rano Karno itu sudah diterima oleh Sekretaris Jenderal DPR RI Indra Iskandar.

Adapun dalam surat tertanggal 26 Agustus 2024 itu, tertulis Rano Karno benar merupakan anggota DPR RI dari Fraksi PDIP dari Dapil Banten III dan sudah mengajukan pengunduran diri.

"Adalah benar bahwa anggota Dewan Perwakilan Rakyat RI tersebut dengan nomor anggota 227 dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia-Perjuangan Periode 2019-2024 yang mengajukan pengunduran diri," tulis surat yang ditandatangani Indra Iskandar, dikutip Jumat (6/9/2024).

Untuk selanjutnya, permohonan pengunduran diri dari Rano Karno akan segera diproses untuk diberhentikan dalam jabatan sebagai anggota DPR RI.

"Sedang dalam proses pemberhentian sebagai anggota DPR RI," tutup surat tersebut.

BERITA REKOMENDASI

Tak hanya mundur untuk periode ini, Rano Karno juga mengundurkan diri sebagai anggota DPR RI terpilih periode 2024-2029.

Dengan demikian, Rano tidak akan ikut dalam pelantikan anggota DPR RI pada 1 Oktober 2024 mendatang. Surat pengunduran diri Rano sudah dikirim ke Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR RI pada 26 Agustus 2024.

Baca juga: Sandiaga Uno Akui Pernah Diskusi Bareng Anies Baswedan Untuk Buat Partai Politik Sendiri

Sementara itu, Kepala Tim Internal Rano Karno, Beno Muhamad Ibnu membenarkan saat ini Rano Karno sudah mengajukan pengunduran diri sebagai anggota DPR RI.

Kata Beno, atas pengunduran diri itu, maka saat ini Rano menunggu proses untuk pemberhentian dari jabatan anggota DPR RI.

"Bang Doel (Rano Karno) sudah mundur. (Suratnya) Sudah diterima KPUD Jakarta," tandas Beno.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas