Ridwan Kamil Kenalkan Angkie Yudistia Jubirnya di Pilkada Jakarta, Stafsus Milenial Jokowi
Pengenalan terhadap Angkie itu dilakukan oleh RK saat dirinya bertemu dengan sahabat disabilitas di Kawasan Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat.
Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal calon gubernur Jakarta 2024, Ridwan Kamil (RK), memperkenalkan nama staf khusus Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yakni Angkie Yudistia sebagai juru bicaranya di Pilkada Jakarta 2024.
Ridwan Kamil memperkenalkan Angkie saat bertemu dengan para sahabat disabilitas di Kawasan MH Thamrin, Jakarta Pusat.
Nantinya Angkie, kata RK, akan masuk dalam susunan tim sukses yang juga dipimpin oleh Ahmad Riza Patria.
"Contohnya mbak Angkie ini jubir saya. Salah satu jubir jadi wajah Timses kami mayoritas seumuran beliau," kata Ridwan Kamil, Jumat (13/9/2024).
Dalam kesempatan yang sama, Angkie juga mengenalkan diri sebagai juru bicara untuk pasangan Ridwan Kamil-Suswono.
"Perkenalkan saya Angkie Yudistia jubir dari Pak RK-Suswono," kata Angkie.
Terkait agenda yang dilakukan RK pada hari ini, Angkie menyatakan mantan Gubernur Jawa Barat itu ingin mendengar aspirasi dari kaum disabilitas di Jakarta.
Salah satunya, kata Angkie, yakni soal akses transportasi umum yang kerap digunakan oleh kaum disabilitas seperti Transjakarta.
"Nah hari ini pak RK akan berbincang langsung dengan penyandang disabilitas mendengarkan aspirasinya, langsung di Transjakarta ini," tandas dia.
Sejak umur 10 tahun, Angkie Yudistia kehilangan pendengarannya.
Angkie tuli awalnya diduga karena konsumsi obat-obatan antibiotik saat ia mengidap penyakit malaria.
Angkie saat ini adalah satu dari 7 staf khusus milenial Presiden Jokowi.
Ketua Tim Ahmad Riza
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.