Kata Ridwan Kamil usai Didukung Relawan Anies dari Sahabat Jakarta
Pendukung Anies Baswedan yang tergabung dalam komunitas Sahabat Jakarta menyatakan dukungan kepada, Ridwan Kamil-Suswono, di Pilkada Jakarta.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Pendukung Anies Baswedan yang tergabung dalam komunitas Sahabat Jakarta menyatakan dukungan kepada Ridwan Kamil (RK)-Suswono (RIDO), pada Pilkada Jakarta 2024.
Ridwan Kamil mengaku bahagia dan menyampaikan terima kasih atas dukungan dari komunitas Sahabat Jakarta.
"Saya sangat bahagia bisa didukung oleh relawan-relawan, aktivis masjid, kiai-kiai yang dahulunya mendukung Mas Anies Baswedan," ucap Ridwan Kamil di Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (19/9/2024).
Mantan Gubernur Jawa Barat ini mengungkapkan bahwa pihaknya menampung aspirasi dari para pendukung Anies terkait pembangunan Jakarta.
"Tentu seperti yang saya sampaikan, semua yang baik-baik dari gubernur terdahulu, termasuk program-program Pak Anies tadi diaspirasikan untuk dipertahankan, pasti selama itu relevan dan baik saya tidak akan ubah, ngapain juga kan sudah bagus," terangnya.
Selain melanjutkan program-program dari gubernur sebelumnya, RK juga ingin membawa program-program baru untuk memajukan Jakarta.
"Izinkan kami menghadirkan program-program yang lebih berkeadilan, lebih humanis kan tadi saya terangkan urusan dhuafa, urusan lansia, urusan orang stres, urusan agama, magrib mengaji, lain-lain."
"Sehingga ini jadi contoh. Keberlanjutan ada, perubahan-perubahan juga ada dengan era Jakarta baru karena kan sudah tidak lagi ibu kota," tuturnya.
Sementara itu, Sahabat Jakarta membeberkan alasannya mendukung pasangan RIDO Pilkada Jakarta 2024.
"Kita mendukung karena Pak RK didukung oleh partai yang mendukung Mas Anies di 2017," kata Ketua Sahabat Jakarta, Sutrisno Muslimin.
Ia menyampaikan, pihaknya berharap supaya Ridwan Kamil melanjutkan program yang dahulu digagas Anies.
Baca juga: Relawan Anies dari Sahabat Jakarta Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono pada Pilkada 2024
“Jadi, legacy Mas Anies misalnya tentang keadilan sosial, itu Pak Ridwan Kamil, Insyaallah lebih dibuat nyata, konkret,” ujar Sutrisno.
Survei Terbaru Pilkada Jakarta
Di sisi lain, hasil survei terbaru dari Lembaga Survei Indonesia (LSI) menunjukkan dominasi elektabilitas pasangan RIDO di Pilkada Jakarta 2024.
Sebagai informasi, Survei LSI ini digelar pada 6-12 September 2024.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.