Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ditanya soal Pertemuannya dengan Jokowi, Begini Respons Ahmad Luthfi

Cagub Jateng nomor urut 2, Ahmad Luthfi, tak banyak berkomentar saat ditanya perihal foto pertemuannya dengan Presiden ke-7 Jokowi.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Ditanya soal Pertemuannya dengan Jokowi, Begini Respons Ahmad Luthfi
KPU
Calon Gubernur Jawa Tengah nomor urut 2, Ahmad Luthfi, dalam debat perdana Pilgub Jateng, Rabu, (30/10/2024). Ahmad Luthfi tak banyak berkomentar saat ditanya perihal foto pertemuannya dengan Presiden ke-7 Jokowi. 

TRIBUNNEWS.COM - Calon gubernur (cagub) Jawa Tengah (Jateng) nomor urut 2, Ahmad Luthfi, tak banyak berkomentar saat ditanya perihal foto pertemuannya dengan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi).

Dalam foto yang beredar luas tersebut, Jokowi bertemu dengan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin di sebuah restoran.

Pertemuan ketiganya diduga berlangsung di sebuah restoran di wilayah Karanganyar, Jawa Tengah, Sabtu (26/10/2024) lalu.

Setelah konferensi pers debat Pilgub Jawa Tengah 2024, Luthfi meninggalkan awak media ketika ditanya terkait pertemuan itu.

Eks Kapolda Jateng itu hanya berbicara sedikit terkait pertemuannya dengan Jokowi.

"Pak Jokowi mendukung kita terkait program-program untuk membangkitkan Jawa Tengah," ujarnya usai debat Pilgub Jateng di Marina Convention Center (MCC), Kota Semarang, Jawa Tengah, Rabu (30/10/2024).

Calon wakil gubernur (cawagub) nomor urut 2, Taj Yasin, juga enggan membeberkan pertemuannya dengan Jokowi.

BERITA REKOMENDASI

Pendamping Ahmad Luthfi pada Pilgub Jawa Tengah 2024 ini memilih meninggalkan awak media.

Hal serupa juga dilakukan Dewan Pembina Relawan Prabowo, Bibit Waluyo. 

Ia enggan memberikan keterangan terkait pertemuan antara Jokowi dengan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin. 

"Saya tidak mau bicara kalau soal itu," ucap Bibit Waluyo.

Baca juga: Ahmad Luthfi Pamer Dapat Dukungan dari Jokowi dan Prabowo saat Debat Perdana Pilgub Jateng 2024

Luthfi Pamer Dukungan dari Jokowi dan Prabowo

Diberitakan sebelumnya, pada debat tadi malam, Ahmad Luthfi turut memamerkan dukungan yang didapatkannya dari Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden RI Prabowo Subianto pada Pilgub Jawa Tengah 2024.


Hal itu disampaikan Luthfi saat memaparkan visi-misinya bersama Taj Yasin.

Awalnya, Luthfi mengatakan, dirinya dan Taj Yasin sudah menyiapkan enam misi dan 50 rencana aksi jika nantinya memenangkan Pilgub Jateng.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas