Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ahmad Luthfi Janji Perbanyak Jumlah BLK untuk Atasi Pengangguran di Jawa Tengah

Calon gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, bakal memperbanyak Balai Latihan Kerja (BLK) untuk mengatasi pengangguran di Jawa Tengah. 

Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Ahmad Luthfi Janji Perbanyak Jumlah BLK untuk Atasi Pengangguran di Jawa Tengah
YouTube/KPU Jateng
Pasangan calon (paslon) Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah nomor urut 02, Ahmad Luthfi-Taj Yasin dalam debat ketiga Pilgub Jateng 2024 di Muladi Dome, Universitas Diponegoro (Undip) Semarang, Kota Semarang, Rabu (20/11/2024). 

Masalah transportasi, yang sering kali menjadi kendala bagi buruh, juga menjadi perhatian Luthfi. 

"Kita berikan terkait ongkos, jadi ongkos yang selama ini, kendaraan umum adalah Rp2.000 maka akan kita berikan Rp1.000," papar Luthfi. 

Luthfi juga berjanji akan memberikan subsidi pangan murah bagi buruh. 

"Subsidi pangan murah, memberikan sekolah gratis serta memberikan kesehatan gratis," kata Luthfi. 

Sekolah gratis itu ditargetkan bagi masyarakat yang ada di tingkat miskin ekstrem. 

"kurikulum kita harus mendekatkan kepada pada kesempatan kerja, sehingga lulus kerja bisa bekerja," katanya. 

Baca juga: Andika Perkasa: Kalau Bisa Menyuarakan, Kami juga Ingin Didukung Prabowo di Pilkada Jateng 2024

Diketahui, dalam debat ketiga ini mengusung tema "Membangun Sosial Budaya, Pendidikan, Kesehatan, dan Perlindungan untuk Masyarakat yang Sejahtera dan Toleran".

Berita Rekomendasi

Ada 7 panelis yang akan memberi pertanyaan dalam debat terakhir Pilgub Jateng 2024 kali ini, mereka diantaranya:

  1. Prof. Ir. Totok Agung Dwi Haryanto, M.P., Ph.D.
    Guru Besar Universitas Jenderal Soedirman, Alumni Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas)
  2. Prof. Dr. Akhmad Arif Junaidi, M.Ag.
    Ketua LP2M Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang
  3. Prof. Dr. Tri Marhaeni Pudji Astuti, M.Hum.
    Guru Besar Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
    Universitas Negeri Semarang
  4. Prof. Dr. M. Mukhsin Jamil, M.Ag.
    Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan
    Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang
  5. Prof. Dr. Lita Tyesta Addy Listya Wardhani, S.H., M.Hum.
    Guru Besar Perundang-undangan Fakultas Hukum
    Universitas Diponegoro Semarang
  6. Prof. Dr. Triyanto, M.Hum.
    Guru Besar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta
  7. Prof. Dr. Alamsyah, S.S., M.Hum.
    Dekan Fakultas Ilmu Budaya
    Universitas Diponegoro Semarang

(Tribunnews.com/Milani Resti) 

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas