VIDEO Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan akan Maju sebagai Caleg dari Dapil Jawa Tengah 1
Pria yang akrab disapa Zulhas itu akan maju caleg DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Tengah I.
Editor: Srihandriatmo Malau
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan akan didaftarkan sebagai calon legislatif (caleg) pada Pemilu 2024.
Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Umum DPP PAN Viva Yoga Mauladi, saat dikonfirmasi Tribunnews.com, Rabu (10/5/2023).
Pria yang akrab disapa Zulhas itu akan maju caleg DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Tengah I.
"Iya rencananya didaftarkan sebagai caleg PAN untuk DPR RI dapil Jawa Tengah I, meliputi Semarang dan Kendal," ungkap Viva.
Viva menjelaskan alasan Zulhas mendaftar menjadi bacaleg pada Pemilu 2024.
Jubir PAN itu menyebut majunya Zulhas untuk menambah kekuatan PAN di Jawa Tengah.
"Tujuannya untuk menambah kekuatan PAN di Jawa Tengah karena di pemilu 2019 lalu PAN kehilangan 8 kursi DPR RI," ucapnya.
Untuk diketahui pendaftaran caleg dimulai pada Senin 1 Mei 2023 hingga 14 Mei 2023 mendatang.
Waktu pendaftaran dimulai pukul 08.00-16.00 waktu setempat untuk 1-13 Mei 2023.
Adapun khusus untuk tanggal 14 Mei 2023, waktu pendaftaran dibuka lebih lama, yakni pukul 08.00-23.59 WIB.
(TRIBUNNEWS/Lendy Ramadhan/Chaerul Umam)