Sejak Kecil Jokowi Sudah Belajar Bisnis
Masih seputar kisah masa lalu Calon Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo. Sang ibunda, Sujiatmi Notomiharjo (69) masih saja
Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masih seputar kisah masa lalu Calon Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo. Sang ibunda, Sujiatmi Notomiharjo (69) masih saja bercerita bagaimana kehidupan Joko Widodo semasa kecilnya.
"Dia (Joko Widodo) sering bantu bapaknya, sering angkat kayu ke mobil," ujar Sujiatmi Notomiharjo saat berbincang di ruang makan tempat Joko Widodo singgah, di Jalan Batu I Nomor 31, Gang Batu Arab, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (21/9/2012).
Bahkan, lanjut Sujiatmi, Joko Widodo yang akrab disapa Jokowi ini sering menggantikan tugas-tugas ayahnya sebagai pengusaha kayu. Dari situlah, lanjut Sujiatmi, putranya memiliki cita-cita sebagai pengusaha.
"Dia pernah bilang mau jadi pengusaha waktu kecil," kata Sujiatmi.
Ternyata, bakat wirausaha yang dimiliki Jokowi ini memang telah diwariskan turun temurun. Kakek dari ibunya dan kakak Sujiatmi adalah pengusaha kayu. Perusahaan yang dimiliki Jokowi ini pun kata Sujiatmi juga perusahaan turun temurun.
"Sampai saat ini, perusahaannya masih berdiri dan berjalan baik. Sekarang dipegang oleh adik-adiknya Pak Jokowi," kata Sujiatmi.
Hal inilah yang menurut Sujiatmi, pembentuk kedisiplinan dan jiwa kepemimpinan yang dimiliki Jokowi.
"Dari dulu memang sepeti itu, dia dari kecil memang nggak neko-neko, selalu bekerja keras dan jadi panutan buat adik-adiknya juga," ucap Sujiatmi.
Klik:
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.