Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Manggarai Sudah Siaga IV, Banyak Sampah Berserakan

Pintu Air Manggarai sudah masuk dalam siaga IV. Berangsur-angsur kondisi sudah semakin membaik dengan semakin rendahnya ketinggian

Penulis: Arif Wicaksono
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Manggarai Sudah Siaga IV, Banyak Sampah Berserakan
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Warga memilah-milah sampah di pintu air Manggrai, Jakarta Selatan, Senin (7/5/2012). Data terakhir Dinas Kebersihan Jakarta, menunjukkan jumlah sampah Jakarta sampai saat ini kurang lebih 27.966 meter kubik per hari. untuk mengatasi penumpukan sampah pemda harus menyiapkan 6 TPA di 6 wilayah Jakarta. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pintu Air Manggarai sudah masuk dalam siaga IV. Berangsur-angsur kondisi sudah semakin membaik dengan semakin rendahnya ketinggian air yang sempat menyentuh siaga I.

Dalam pantauan Tribunnews.com ketinggian air mencapai 700 sentimeter (cm). Air yang bewarna cokelat juga sudah mengalir pelan menuju pintu air manggarai. Di beberapa titik ditemukan sampah yang mengapung.

Kondisi sampah pada saat banjir reda banyak ditemui pada saat air sudah semakin surut. Sampah dan kantong plastik bewarna putih dan hitam ditemukan bergeletakan disamping bantaran air dan pintu air manggarai.

Kondisi Pintu air manggarai sendiri sudah sepi dan sangat sunyi sekali. Berbeda misalnya pada saat banjir yang sempat mengundang banyak warga. Kondisi ini dimanfaatkan beberapa penjaga yang memilih pulang ke rumahnya masing-masing.

BERITA REKOMENDASI
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas