Cuma Hercules yang Ditahan di Mapolda Metro Jaya
Sebanyak 21 anak buah Hercules Rozario Marshal dipindahkan dari tahanan Resmob Polda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu (9/3/2013) sekitar pukul 18.00 WIB.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebanyak 21 anak buah Hercules Rozario Marshal dipindahkan dari tahanan Resmob Polda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu (9/3/2013) sekitar pukul 18.00 WIB. Mereka akan dititipkan di beberapa polres di wilayah hukum Polda Metro Jaya.
"Dititipkan di Polres Jakarta Selatan. Bisa juga di Polres Jakarta Barat atau Jakarta Timur," kata Kasat Resmob Polda Metro Jaya AKBP Herry Heryawan kepada Kompas.com, saat dihubungi Sabtu malam.
Herry menjelaskan, mereka yang dititipkan memang sengaja ditahan di beberapa tempat terpisah. Selanjutnya, kata Herry, berkas perkara puluhan anggota kelompok Hercules akan disiapkan untuk diajukan ke Kejaksaan.
"Jadi, yang ditahan di sini (Polda Metro Jaya) cuma Hercules," ujar Herry.
Herry menegaskan, pihaknya tidak segan menindak pelaku aksi premanisme yang meresahkan masyarakat. Mereka yang dipindahkan, dilaporkan terlibat pemerasan dan kericuhan saat apel Polres Jakarta Barat di Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, Jumat (9/3/2013) petang. (*)