Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

7 Hutan Kota di Jakarta Timur Akan Dilengkapi Sarana Interaktif Warga

Pemerintah Kota Jakarta Timur akan melengkapi sejumlah fasilitas di 7 titik lokasi Hutan Kota di Jakarta Timur, agar dapat dimanfaatkan

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in 7 Hutan Kota di Jakarta Timur Akan Dilengkapi Sarana Interaktif Warga
Kompas Nasional/IWAN SETIYAWAN
Hamparan hutan kota di kompleks Kampus Universitas Indonesia di perbatasan Jakarta Selatan dan Kota Depok, Jawa Barat, Rabu (18/7/2012). Hutan kota ini selain menjadi laboratorium mini hutan tropis yang menjadi habitat beragam flora dan fauna juga memiliki fungsi hidrologis sebagai daerah resapan air untuk Kota Jakarta dan Depok. KOMPAS/IWAN SETIYAWAN 

Laporan Warta Kota, Budi Sam Law Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah Kota Jakarta Timur akan melengkapi sejumlah fasilitas di 7 titik lokasi Hutan Kota di Jakarta Timur, agar dapat dimanfaatkan sebagai sarana atau tempat interaksi warga.

Langkah ini dilakukan agar Hutan Kota tetap terjaga keindahan dan keasriannya serta membuat masyarakat ikut berperan serta merawatnya.

Pasalnya beberapa waktu lalu diketahu hutan kota yang ada di Jakarta Timur, terkesan mubajir dan tak jarang menjadi kotor karena digunakan sebagai tempat pembuangan sampah.

Hal itu diungkapkan Walikota Jakarta Timur Krisdianto, usai memimpin Rapat Pimpinan Kota di Kecamatan Kramatjati, Rabu (3/4/2013).

Menurut Krisdianto, paling tidak akhir tahun ini Hutan Kota yang ada di Jakarta Timur secara bertahap akan dilengkapi sejumlah fasilitas, sarana dan prasarana guna interaksi warga.

Fasilitas dan sarana itu diantaranya adalah jogging track, taman bermain, track jalan kaki, fasilitas olahraga, serta berbagai fasilitas lain. "Saya harap ini bisa menjadi tempat berinteraksi sosial masyarakat sekitar Hutan Kota," kata Krisdianto.

Dengan begitu, kata Krisdianto, masyarakat baik muda dan tua dapat menikmati dan berinteraksi di Hutan Kota. "Untuk remaja, pelajar dan anak muda, saya harap ini bisa menghindarkan tawuran," tambah Krisdianto.

Berita Rekomendasi

Menurut Krisdianto ada 7 lokasi Hutan Kota di Jakarta Timur saat ini. Ke 7 Hutan Kota itu adalah Hutan Kota Dukuh seluas 5738 m2 di Kampung Dukuh, Kramatjati; Hutan Kota PT JIEP seluas 89017 di Kelurahan Jatinegara, Cakung; Hutan Kota Dongkal seluas 32.812 m2 di Kelurahan Cibubur, Kecamatan Ciracas; Hutan Kota Halim PK seluas 35.000 m2 di Kelurahan Kebonpala, Makasar; Hutan Kota Buperta Cibubur seluas 273.200 m2 di Kelurahan Cipayung, Cipayung; Hutan Kota Mabes TNI Cilangkap seluas 144.300 m2 di Kelurahan Cilangkap, Cipayung, dan Hutan Kota Kopasus Cijantung seluas 17.500 di Kelurahan Cijantung, Kecamatan Pasarrebo.

Krisdianto mengatakan pihaknya juga berharap setiap ada lahan kosong di wilayah masing-masing, warga dan masyarakatnya beserta dukungan Lurah dan Camat, dapat memanfaatkannya seoptimal mungkin untuk kepentingan warga. "Kalau bisa dan memungkinkan dijadikan tempat interaksi warga juga," kata Krisdianto.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas