Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Asyik Ngobrol di Rumah Teman, Mobil Innova Raib Digondol Maling

Merasa aman, korban lalu memarkirkan mobilnya di pinggir jalan depan rumah temannya

Penulis: Bahri Kurniawan
zoom-in Asyik Ngobrol di Rumah Teman, Mobil Innova Raib Digondol Maling
dok
ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sungguh malang nasib Muhammad Suyudi (30), pria yang tinggal di kawasan Menteng Tenggulun, Jakarta Pusat ini harus kehilangan mobil Toyota Innova miliknya saat tengah berkunjung ke rumah temannya Selasa (30/4/2013) dinihari tadi.

Kejadian berawal saat korban berkunjung ke rumah kawannya yang bernama Imran di Jalan Menteng Karang RT 10/12 Nomor 5, Kelurahan Pasar Manggis, Setiabudi, Jakarta Selatan, sekitar pukul 00.30 WIB.

Merasa aman, korban lalu memarkirkan mobilnya di pinggir jalan depan rumah temannya agar lebih praktis. Usai memarkirkan kendaraannya, korban kemudian masuk dan berbincang bersama teman-temannya di dalam rumah sampai  subuh.

Saat hendak pulang, terperanjatlah korban saat mendapati mobil Toyota Innova berwarna  Silver metalik dengan plat nomer B 1812 PKL miliknya ternyata sudah raib.

Ia kemudian sempat berkeliling-keliling di area perumahan untuk mencari tahu keberadaan mobilnya kepada orang-orang yang ada di sekitar, namun tidak mendapat petunjuk kemana mobilnya pergi. Korban lalu melaporkan pencurian yang ia alami ke Polsek Setiabudi.

Saat dikonfirmasi, Kanit Reskrim Polsek Metro Setiabudi Komisaris Polisi Riftajudin membenarkan peristiwa pencurian tersebut. Ia mengatakan pihaknya saat ini masih melakukan penyelidikan untuk mencari tahu pelakunya.

"Kita masih penyelidikan, saat ini identitas pelaku pencurian belum diketahui," ujarnya, Rabu (1/5/2013).

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas