Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pria Tewas dengan Kepala Terpisah Sering Keluhkan Ingin Bunuh Diri

Keinginannya untuk menghabisi nyawanya sendiri terkait dengan permasalahan ekonomi dalam kehidupannya

Penulis: Adi Suhendi
zoom-in Pria Tewas dengan Kepala Terpisah Sering Keluhkan Ingin Bunuh Diri
net

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Adi Suhendi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ng Puntiong (52) pria yang ditemukan tewas di sekitar Apartemen Laguna, Pluit, Jakarta Utara, Rabu (26/6/2013) sore sebelumnya sering mengeluh ingin bunuh diri kepada istrinya.

Demikian diungkapkan Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol M Iqbal kepada wartawan melaui pesan singkatnya.

"Keterangan istri korban (Tjoe Tjung Lin) bahwa korban (Ng Puntiong) sering mengeluh ingin bunuh diri," ungkap M Iqbal.

Keinginannya untuk menghabisi nyawanya sendiri terkait dengan permasalahan ekonomi dalam kehidupannya. Dalam sepuluh tahun terakhir ia merasa tidak pernah bisa memberikan kehidupan terbaik untuk anak istrinya.

"(Alasannya) karena permasalahan ekonomi, sudah sepuluh tahun terakhir dihadapan keluarga, anak, dan istri," katanya.

Korban saat ini berada di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo untuk dilakukan visum et repertum serta otopsi guna mengetahui penyebab pasti kematiannya.

Berita Rekomendasi

"Kita pun sudah melakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara) dan melakukan pemeriksaan saksi-saksi," katanya.

Berdasarkan keterangan seorang saksi bernama Sugiatno kepada polisi, dirinya telah menemani Ng Puntiong melakukan service AC di daerah Mangga Besar, Jakarta Barar. Kemudian korban mengajak Sugiatno ke Apartemen Laguna untuk menemui temennya yang tidak diketahui.

Sesampai di parkiran apartemen, Ng Puntiong meminta Sugiatno menunggu di lapangan parkir. Kemudian Ng Puntiong berjalan sendiri ke apartemen tanpa membawa peralatan service AC. Setelah satu jam menunggu, Sugiatno tidak mendapatkan kabar dari Ng Puntion sampai akhirnya diketahui meninggal.

Ng Puntiong tewas dengan kondisi cukup mengenaskan, kaki dan tangan patah, seta kepala putus terpisah.

Kepolisian menduga korban meninggal bunuh diri dengan cara melompat dari atas apartemen Laguna.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas