Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini 35 Titik Rawan Kemacetan di Jalur Mudik Banten

Para pemudik diharapkan mengantisipasi sekitar 35 titik kemacetan di jalur mudik Provinsi Banten.

zoom-in Ini 35 Titik Rawan Kemacetan di Jalur Mudik Banten
Warta Kota/Henry Lopulalan/Henry Lopulalan
Ilustrasi Kemacetan 

TRIBUNNEWS.COM, BANTEN - Para pemudik diharapkan mengantisipasi sekitar 35 titik kemacetan di jalur mudik Provinsi Banten.

Titik-titik rawan kemacetan jalur utama mudik tersebut tersebar di beberapa kabupaten/kota.

"Biasanya, pada H+1 dan H+2 Lebaran di jalur itu digunakan untuk jalur wisata menuju Anyer dan Carita. Sebab jalur utamanya macet," kata Kepala Dishubkominfo Provinsi Banten, Opar Sochari, di Serang, Jumat (26/07/2013).

Pulhan titik kemacetan itu, secara rinci terdapat dua lokasi di Kota Serang, yakni di depan Terminal Pakupatan dan Alun-alun Serang.

Sementara titik kemacetan di Kabupaten Serang, sedikitnya ada 10 titik. Kesepuluh titik kemacetan itu antara lain ialah di Pasar Kragilan, Pasar Ciruas, Pasar Kalodran, Pasar Baros, Pasar Padarincang, dan.

Selanjutnya, kemacetan juga diprediksi berada di ruas jalan Pasar Anyer, Persimpangan Asem, Pabrik Nikomas, Pabrik Phong Won, dan PT Indah Kiat.

Sedangkan daerah rawan kemacetan di Kota Cilegon, berjumlah enam titik. Keenamnya ialah di sekitar Pelabuhan Merak, Terminal Terpadu Merak (TTM), Cilegon Super Mall, dan rumah dinas Walikota atau Masjid Agung Nuruk Ikhlas.

Berita Rekomendasi

Juga Ramayana Mall, Persimpangan Pondok Cilegon Indah (PCI), dan simpang akses Tol Cilegon Timur.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas