Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penumpang di Terminal Lebak Bulus Mulai Menurun

Jumlah pemudik di Terminal Lebak Bulus, Jakarta Selatan telah melewati masa puncak arus mudik pada H-4, Minggu (4/8/2013) kemarin

Penulis: Bahri Kurniawan
Editor: Sanusi
zoom-in Penumpang di Terminal Lebak Bulus Mulai Menurun
Tribunnews.com/Bahri K

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jumlah pemudik di Terminal Lebak Bulus, Jakarta Selatan telah melewati masa puncak arus mudik pada H-4, Minggu (4/8/2013) kemarin. Sementara pada H-3 ini jumlah pemudik sudah mulai menurun dibanding sebelumnya.

"Puncaknya (arus mudik) kemungkinan sudah kemarin, saat ini jumlah penumpang relatif menurun," ujar Suarta Sebayang, Kepala Terminal Lebak Bulus, Senin (5/8/2013).

Total penumpang yang berangkat dari Terminal Lebak Bulus kemarin mencapai 22.248 orang, melonjak cukup tajam dari hari sebelumnya yang hanya 7.875 penumpang.

Sementara itu, situasi terminal di H-3 ini memang terlihat relatif lebih lengang, barisan bus tampak masih menunggu penumpang yang lumlahnya memang telah mengalami penurunan. "Ini aja masih sepi, memang kelihatannya puncaknya kemarin," tandasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas