Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Buru Perusak Bus TransJakarta dan Kopaja

Ratusan sopir Metromini berunjuk rasa di depan Balai Kota, Jakarta Pusat, Kamis (29/8/2013) kemarin.

zoom-in Polisi Buru Perusak Bus TransJakarta dan Kopaja
WARTA KOTA/ADHY KELANA
Ratusan awak Metromini melakukan sweeping terhadap bus yang beroperasi dan melintas di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Rabu (19/8/2013). 

Laporan Wartawan Warta Kota, Budi Sam Law Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ratusan sopir Metromini berunjuk rasa di depan Balai Kota, Jakarta Pusat, Kamis (29/8/2013) kemarin.

Mereka menuntut Dinas Perhubungan DKI Jakarta mengeluarkan sejumlah armada mereka yang dikandangkan, serta menuntut dipermudahnya uji KIR.

Dalam aksi itu, para pendemo merusak dua unit armada Bus TransJakarta dan satu Kopaja. Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Jumat (30/8/2013) menuturkan, pihaknya akan menindak perusak dua Bus TransJakarta dan Kopaja. Menurut Rikwanto, para perusak tengah diburu pihaknya.

"Kasusnya ditangani Polres Jakarta Pusat. Pelakunya masih dicari," kata Rikwanto.

Rikwanto menjelaskan, pihaknya telah memelajari sejumlah rekaman video yang dimiliki, termasuk rekaman video dari para awak media massa.

"Setelah dipelajari, pelakunya kini kami buru," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Menurut Rikwanto, saat perusakan, ada anggota polisi di lapangan yang menyaksikan. Namun, petugas kala itu melihat situasi dan kondisi, sehingga tidak bisa mencegah perusakan.

Dalam proses pembubaran massa, lanjut Rikwanto, petugas di lapangan saat itu melakukan pendataan dan tidak melakukan penangkapan, untuk mencegah aksi anarkis terjadi lebih jauh.

Selain memelajari rekaman video, kata Rikwanto, pihaknya juga akan memeriksa sejumlah saksi. Di antaranya adalah petugas Dishub atau petugas Bus TransJakarta yang saat kejadian berada di dalam bus yang dirusak. (*)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas