Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pikirkan Ria Rio, Berat Badan Jokowi Turun Setengah Kilo

Gubernur DKI Jakarta mengaku lantaran memikirkan warga Waduk Ria Rio berat badannya turun setengah kilo.

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Pikirkan  Ria Rio, Berat Badan Jokowi Turun Setengah Kilo
KOMPAS IMAGES/RODERICK ADRIAN MOZES
Warga beraktivitas di kawasan padat penduduk di pinggir Waduk Ria Rio, Pedongkelan, Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur, Rabu (21/8/2013). Pemprov DKI Jakarta berencana untuk melakukan normalisasi Waduk Ria Rio untuk mengembalikan fungsi waduk sebagai pengendali banjir. Selain itu di sekitar waduk juga akan dibangun ruang terbuka hijau dan taman. KOMPAS IMAGES/RODERICK ADRIAN MOZES 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo mengaku lantaran memikirkan warga Waduk Ria Rio dan beberapa kali terjun ke waduk yang berlokasi di kawasan Pulogadung, Jakarta Timur tersebut, berat badannya turun setengah kilo.

Jokowi mengatakan, dia sudah sering turun dan mengecek langsung kondisi di lapangan. Ia juga berharap dalam menangani persoalan Waduk Ria Rio, ia tidak ingin seluruh permasalahannya dilimpahkan ke dirinya. Sehingga harus terus menerus turun ke lapangan bersama warga.

"Saya tidak ingin yang turun saya terus. Walikota sama camatnya ngapain, jangan saya terus. Saya sudah berapa kali kesana, nanti saya tambah kurus. Badan saya ini sudah turun setengah kilo," katanya saat ditemui di acara halal bihalal bersama kader DPC PDI Perjuangan di Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu (1/9/2013).

Orang nomor satu di Jakarta itu menuturkan, Waduk Ria Rio menjadi urusan besar di Jakarta Timur. Dari luas totalnya yang mencapai 25 hektar, kini menjadi 9 hektar. Bahkan jika tidak dilakukan pengerukan, para warga tidak akan tahu jika lokasi itu adalah waduk.

Terlebih lagi, semua aliran air di wilayah Pulogadung mengalir ke Waduk Ria Rio. Jika kondisinya tidak diperhatikan, maka dikhawatirkan akan menyebabkan banjir di wilayah sekitar.

"Di situ sudah ada masyarakat yang bertempat tinggal kurang lebih 300 warga. Dan itu sudah diajak bicara (terkait relokasi)," tukasnya.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, warga yang menempati Waduk Ria Rio akan direlokasi ke Rumah Susun Sewa (Rusunawa) Pinus Elok yang berada di Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur.

Bahkan warga Waduk Ria Rio yang direlokasi ke Rusun Pinus Elok akan disediakan dengan fasilitas yang baik. Dan dirinya mengklaim, warga sudah 100 persen bersedia direlokasi setelah melihat rusun tersebut.

Sebanyak 350 kepala keluarga (KK) RT 06, RT 07 dan RW 15, Kelurahan Kayu Putih, Pulo Gadung, Jakarta Timur, terkena dampak normalisasi Waduk Ria Rio. Dalam waktu dekat, ratusan warga tersebut akan direlokasi ke Rumah Susun Sederhana Sewa Pinus Elok, Cakung, Jakarta Timur.

Warga pun harus bersiap mengalami perubahan, baik dari segi lingkungan, ekonomi juga pendidikan. Bagi anak-anak warga Waduk Ria Rio mau tidak mau harus pindah sekolah untuk meneruskan pendidikannya, berhubung sekolah lama mereka letaknya jauh dari tempat tinggal barunya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas