Jokowi: Sekolah Harus Bertanggung Jawab Soal Video Mesum di Kelas
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengatakan pihak sekolah harus bertanggung jawab atas terjadinya video mesum yang melibatkan siswa
Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan TRIBUNnews.com, Nicolas Timothy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengatakan pihak sekolah harus bertanggung jawab atas terjadinya video mesum yang melibatkan siswa SMP 4, Jakarta Pusat.
"Kalau ada sesuatu yang tidak baik, itu tanggung jawab sekolah harus memperbaiki," ujar Joko Widodo atau akrab disapa Jokowi di Balai Kota, Jakarta, Senin (28/10/2013).
Jokowi mengatakan, bentuk pertanggungjawaban sekolah yakni harus menyajikan pendidikan seksual, psikolog, dan menghadirkan Komnas Perlindungan Anak secara intens. Tidak hanya pihak sekolah, Jokowi mengatakan kenakalan remaja juga menjadi beban Dinas Pendidikan DKI dan Orangtua sebagai pengasuh anak.
Jokowi juga mengungkapkan dirinya sudah mendengar ada siswa pelaku video mesum yang pindah dari sekolah asal. Karena menyangkut masa depan anak, Jokowi enggan membeberkan kepindahan siswa tersebut ke sekolah mana.
"Tidak bisa saya menyampaikan terbuka kepada media, menyangkut masa depan anak didik kita. Kalau memang tidak perlu pindah ya di situ dilakukan pendampingan khusus. Masak yang tidak baik langsung pindah," ucap Jokowi.