Polda Metro- Pemprov DKI Perbanyak CCTV Berkualitas di Sepanjang Jalan
Polda Metro Jaya dan Pemda DKI sudah sepakat mengenai pentingnya keberadaan CCTV di berbagai ruas jalan
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Gusti Sawabi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polda Metro Jaya dan Pemda DKI sudah sepakat mengenai pentingnya keberadaan CCTV di berbagai ruas jalan termasuk juga di sepanjang jalan tol.
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau yang akrab dipanggil Ahok mengatakan usai pihak kepolisian membantu mensterilkan busway, dan berimbas pada melonjaknya penumpang, pihaknya akan memberbanyak CCTV untuk menindak tegas para pelanggar lalulintas yang masih membandel.
"CCTV diperbanyak tapi CCTV yang berkualitas. Jangan CCTV yang bisa merekam tapi gambarnya burem. Di jalan-jalan dari Dishub sudah perbanyak CCTV. Untuk di jalan tol juga jasamarga sepanjang tol harus ada CCTV," ungkap Ahok, Kamis (9/1/2014) di Mapolda Metro Jaya.
Lebih lanjut, Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Sudjarno menuturkan dari hasil koordinasi pihaknya dengan Ahok, disepakati kedua belah pihak akan memasang lebih banyak lagi CCTV.
"CCTV harus diperbanyak, saat ini kami kesulitan kurangnya CCTV. Dan kualiatasnya juga harus bagus," tegas Sudjarno.