Dedi Sediakan Rumahnya Jadi Posko Kesehatan
Dedi mengatakan, rumahnya sudah digunakan sebagai posko kesehatan banjir, sejak 1996.
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dedi Rohaidi, seorang warga Rukun Warga (RW) 7, Kelurahan Pejaten Timur, Jakarta Selatan (Jaksel), tergerak untuk meringankan beban korban banjir yang menerjang wilayah Pejanten Timur, dengan menyediakan rumahnya sebagai Posko Kesehatan bagi warga.
Ditemui di rumahnya, Sabtu (18/1/2014), Dedi mengatakan, rumahnya sudah digunakan sebagai posko kesehatan banjir, sejak 1996.
"Ini rumah saya, dari tahun 1996, tadinya didirikan dapur umum, lalu tempat rescue PMI digabung," ujarnya.
Ia merelakan tempat tinggalnya untuk dijadikan posko kesehatan karena, tidak ada tempat lain yang dikira cocok untuk dijadikan posko kesehatan.
"Mohon maaf ya, saya lihat lahan yang sebesar ini tidak ada lagi, ini paling besar, dan sangat dibutuhkan," tuturnya.
Pria berkacamata ini juga menuturkan dirinya tidak kerepotan dan terbeban dengan dijadikan rumahnya sebagai posko kesehatan.
Dia bahkan mempersilakan para korban banjir untuk mengungsi di dalam rumahnya.
"Ada dua kamar buat pengungsi, dan ruang tamu sepanjang 10 meter. Ini keiklasan membantu, ya kalo kotor ya kita bersihkan," katanya.